Logo Sulselsatu

NH Bersama 93 Delegasi Negara Bahas Gerakan Koperasi Global di Rwanda

Asrul
Asrul

Kamis, 17 Oktober 2019 12:40

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, AFRIKA – Ketua Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin) HM Nurdin Halid antusias mengikuti Konferenci Global Aliansi Koperasi Internasional (ICA) di Kigali, Rwanda.

Antusiasme NH terlihat dengan mengikuti seluruh rangkaian kegiatan selama lima hari di Benua Afrika, mulai tanggal 13 hingga 17 Oktober.

Kehadiran mantan Vice President ICA Asia Pasific itu di Kigali bukan seorang diri melainkan NH bersama dengan 1000 orang perwakilan dari 93 negara di Dunia.

Baca Juga : Komisi VI DPR RI Kunker Reses di Sulsel: Kapal Area Steril Pedagang Asongan

Pertemuan para pengurus ICA di Afrika membincang serta mengeksplorasi bagaimana gerakan koperasi global dapat membantu dan mendorong pembangunan berkelanjutan.

“Pertemuan ini tentu sangat berharga dan penting dihadiri karena kaitannya sangat erat dengan transformasi sosial serta pengembangan ekonomi negara, khususnya dibidang koperasi,” kata NH, Kamis (17/10/2019).

Tak hanya itu, keberadaan kami juga di sini sekaligus bertukar pikiran dan ide dengan para delegasi negara lain untuk memajukan koperasi baik secara nasional maupun internasional.

Baca Juga : Nurdin Halid Desak Pelindo Aktifkan Garongkong Jadi Pusat Logistik Utara Sulsel

Sebelumnya, Menteri Pemerintah Daerah Rwanda, Prof Anastase Shyaka, menjelaskan gerakan koperasi adalah pemberi kerja dan penghasil kekayaan terbesar di Rwanda.

“ICA adalah mitra yang sangat penting bagi transformasi dunia dan khususnya bidang koperasi dan pembangunan pedesaan,” katanya singkat.

Penulis: Asrul
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video22 April 2025 20:31
VIDEO: Pembegalan di Jalan Anuang Makassar, Pelaku Gasak Uang Ratusan Juta dari Korban
SULSELSATU.com, Makassar — Aksi pembegalan terjadi di Jalan Anuang, Makassar, pada Senin (21/4). Seorang pria menjadi korban saat hendak masuk ke ru...
Pendidikan22 April 2025 20:25
Temu Pendidik Nusantara XII 2025, Ajak 18.000 Guru Indonesia Memimpin Perubahan Iklim dari Sekolah
Di tengah ancaman krisis iklim dan kekhawatiran akan masa depan generasi muda, ribuan guru dari seluruh penjuru Indonesia kembali bersatu membawa hara...
Bisnis22 April 2025 20:00
Kallafriends Siapkan Hadiah Spesial Bagi Pengguna Baru
Kallafriends kembali menghadirkan program menarik selama April 2025. Setelah bertransaksi melalui Kallafriends, pelanggan akan mendapatkan reward beru...
Bisnis22 April 2025 19:44
Hari Bumi 2025, Telkom Integrasikan Sumber Energi Terbarukan ke Dalam Infrastruktur dan Operasional
PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) memperingati Hari Bumi dengan menegaskan komitmennya dalam mendukung pelestarian lingkungan melalui impleme...