Logo Sulselsatu

WNA Ikut Sayembara Desain Ibu Kota Baru

Asrul
Asrul

Sabtu, 19 Oktober 2019 11:27

Desain ibu kota baru RI di Kalimantan Timur. (IST)
Desain ibu kota baru RI di Kalimantan Timur. (IST)

SULSELSATU.com, JAKARTA – Sejumlah warga negara asing mengikuti sayembara desain ibu kota yang kini sedang diselenggarakan oleh Kementerian PUPR.

Direktur Jenderal Cipta Karya Kementerian PUPR Danis Sumadilaga mengungkapkan setidaknya ada 12 kelompok pendaftar yang berasal dari luar negeri. Hanya saja, ia tak menyebut pasti asal negara tersebut.

“Datanya bagaimana belum tahu, hanya jumlah. Detail dari mana dan berapa orang belum tahu,” ucap Danis, seperti dilansir CNNIndonesia, Sabtu (19/10/2019).

Baca Juga : PDAM Kota Makassar Turut Sampaikan Kekecewaan atas Penundaan Program dari Kementeruan PUPR

Nantinya, desain dari pemenang akan secara otomatis menjadi hak milik pemerintah. Setelah itu, Kementerian PUPR akan memperkaya desain yang telah dibuat sebelumnya oleh peserta tersebut.

“Ini kan gagasan bisa kami kembangkan dan perkaya agar optimal,” terang dia.

Menurutnya, pemerintah sengaja membuka sayembara ini untuk menjaring semua gagasan dan ide dari masyarakat dalam membangun ibu kota baru di Kalimantan Timur. Dengan demikian, ia berharap desain final ibu kota sesuai dengan keinginan mayoritas seluruh pihak.

Baca Juga : Gunakan Teknologi RCC, Sistem Keamanan Bendungan PT Vale Patut Menjadi Contoh

“Kalau semua diberikan (untuk merancang) kan baik,” imbuhnya.

Terlebih, pemerintah menginginkan Kalimantan Timur nantinya menjadi ibu kota terbaik di Asia Tenggara yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas terbaik. Fasilitas itu dari berbagai sisi, misalnya pendidikan, kesehatan, teknologi, dan riset.

“Kami harapkan ini bukan kota biasa saja tapi maju bisa bersaing sama negara luar, bahkan bisa lebih baik dari ibu kota negara lain, sehingga diharapkan ini juga jadi titik pertumbuhan yang sifatnya internasional,” papar Danis.

Baca Juga : Pengumuman! Harga Rumah Subsidi Bakal Naik, Diumumkan Februari 2023 Ini

Secara total, Danis menyebut ada 672 peserta yang mendaftar sayembara desain ibu kota baru. Pendaftaran masih akan dibuka hingga 21 Oktober 2019 mendatang.

Selain sedang merampungkan desain ibu kota negara, pemerintah juga masih memproses pembentukan badan otorita yang memiliki tugas untuk mengurus rencana pemindahan ibu kota dari DKI Jakarta ke Kalimantan Timur.

Danis mengungkapkan pembentukan badan itu sedang dimatangkan di Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN/Bappenas). Nantinya, lembaga ini akan bertanggung jawab langsung ke Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Baca Juga : Pemindahan Ibu Kota Negara Buka Peluang Ekonomi Baru Sulsel

“Struktur organisasi dan lainnya di Bappenas. Sekarang tahap persiapan. Akhir tahun ini mungkin sudah ada,” katanya.

Sebelumnya, Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro menuturkan pemerintah sekarang sedang melihat kerangka kelembagaan dan struktur badan otorita yang akan dibentuk.

Struktur tersebut salah satunya terkait anggota badan otoritas. Dalam hal ini, pemerintah memiliki beberapa opsi, misalnya otoritas hanya akan diisi oleh menteri terkait selaku pemimpin implementasi rencana pemindahan ibu kota saja, atau akan turut melibatkan pihak profesional di luar pemerintahan.

Baca Juga : VIDEO: Penampakan Desain Istana Negara di Ibu Kota Baru

“Tentu harus kombinasi. Tapi nanti kami lihat, presiden arahkan jangan terlalu ke birokrasi, karena dikhawatirkan malah jadi pelan dan kaku,” kata Bambang.

Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video11 April 2025 22:07
VIDEO: Diseret Ombak Ratusan Meter, Wisatawan di Ini Diselamatkan dengan Drone dan Styrofoam
SULSELSATU.com – Seorang wisatawan berhasil diselamatkan usai terseret ombak di Pantai Ketawang, Purworejo, Kamis (10/4). Wisatawan itu diselama...
Sulsel11 April 2025 21:32
Jumat Mengaji, Bupati Gowa Ajak Pegawai Khatam Al-Qur’an
Bupati Gowa Sitti Husniah Talenrang mengajak pegawai muslim lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa agar dapat khatam Al-Qur'an melalui "Jumat Meng...
Internasional11 April 2025 21:24
Astra Honda Siap Bawa CBR Series Pertahankan Dominasi di Mandalika Racing Series 2025
Pembalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) bersiap menunjukkan performa terbaiknya bersama CBR series dalam ajang balap Mandalika Racing Series (MRS) ...
Video11 April 2025 20:10
VIDEO: Indonesia Siap Evakuasi Warga Gaza, Fokus pada Korban Luka, Anak Yatim, dan Pelajar
SULSELSATU.com – Pemerintah menyampaikan rencananya untuk mengevakuasi warga Gaza ke Indonesia. Khususnya warga sipil yang mengalami luka-luka, ...