Logo Sulselsatu

Wabup Gowa Buka Musabaqah Santri Tingkat Kabupaten

Asrul
Asrul

Sabtu, 19 Oktober 2019 14:27

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, GOWA – Rangkaian Hari Santri Nasional Tahun 2019 berlangsung di Kabupaten Gowa. Setelah karnaval santri dilaksanakan pagi kegiatan berlanjut dengan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Santri tingkat Kabupaten Gowa.

Kegiatan ini dibuka oleh Wakil Bupati Gowa Abd Rauf Malaganni, di Masjid Agung Syekh Yusuf Gowa, Sabtu (19/10/2019). Acara ini turut dihadiri beberapa pimpinan pondok pesantren se-Kabupaten Gowa.

Kepala Seksi Diniyah dan Pondok Pesantren Kemenag Gowa, Jamaris dalam laporannya mengatakan bahwa musabaqah santri yang dilaksanakan hari ini adalah MTQ santri yang pertama diadakan.

Baca Juga : Bupati Gowa dan Istri Fashion Show di Hari Jadi Sulsel Ke-355 Tahun

“Musabaqah ini yang pertama kali dilaksanakan. Kita berharap melalui kegiatan ini kita bisa menjaring bibit-bibit para Qori-Qoriah, Hafidz-Hafidzah di seluruh pondok pesantren, diseluruh TPQ/TPA yang ada di Kabupaten Gowa,” ungkapnya.

Musabaqah sendiri diikuti oleh 9 lembaga, 9 pondok pesantren dan 24 lembaga di luar pondok pesantren.

Gowa sendiri memiliki santri dengan jumlah yang cukup banyak. Tercatat setiap tahun digelar wisuda yang jumlahnya ribuan santri.

Baca Juga : Adnan Minta Pengurus YJI Gowa Rutin Lakukan Edukasi Kesehatan Jantung ke Masyarakat

Semenjak tahun 2018 selain 45 pondok pesantren, Kemenag Gowa telah memberikan izin operasional untuk 1.388 TPA, dan 867 TPQ. Ini membuktikan bahwa potensi santri di Kabupaten Gowa sangat besar.

“Dengan digelarnya kegiatan ini para santri telah diberi kesempatan untuk menampilkan hasil-hasil pembinaan yang dilakukan oleh pembina pondok pesantren dan pembina pengelola TPQ dan TPA,” tambah Jamaris.

Wabup Gowa Abd. Rauf Malaganni dalam sambutannya membuka MTQ mengatakan santri berkontribusi dalam negara.

Baca Juga : Pemkot Makassar Bersama PCNU Jadikan Hari Santri Sebagai Bentuk Simpati Satu Tahun Agresi Israel ke Palestina

“Pondok-pondok pesantren berperan menyiapkan para santri yang mampu mengemban nilai-nilai perjuangan, merajuk persaudaraan tentunya memiliki kontribusi nyata,” kata Abd. Rauf.

“Berbagai dinamika dalam kehidupan berbangsa, menjadi tanggung jawab kita semua terlebih dalam mengaktualisasikan nilai-nilai dasar negara kita yakni Pancasila dan UUD 1945 dalam interaksi hubungan antar sesama umat beragama yang berbeda suku, budaya, bahasa serta keyakinan dapat kita wujudkan bersama,” tambah Abd. Rauf.

Hari santri yang ditetapkan oleh Presiden RI merupakan pengakuan negara atas eksistensi keberadaan para santri sebagai suatu komunitas yang sangat diperhitungkan.

Baca Juga : Pemkab Gowa Hadirkan Rumah Dilan Dorong Pendidikan dan Keterampilan Perempuan, Ada di 18 Kecamatan

“Menjadi tugas kita bersama dalam menjadikan generasi bangsa ini untuk bisa memiliki rasa cinta terhadap bangsa dan negara yang didasari dengan pengetahuan akan pemahaman ajaran yang dianut. Sehingga generasi emas para santri kita harapkan dapat terwujud,” harap Abd. Rauf.

Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...