Logo Sulselsatu

Pemkot Makassar Terima Kuota CPNS 2019, Formasi Guru Terbanyak

Asrul
Asrul

Senin, 21 Oktober 2019 21:43

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Makassar Sittiara Kinang. (Sulselsatu/Jahir Majid)
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Makassar Sittiara Kinang. (Sulselsatu/Jahir Majid)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar akhirnya menerima kuota dan formasi rekrutmen CPNS 2019 dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara-Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB).

Plt Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Kota Makassar Sittiara Kinang mengatakan, Pemkot Makassar mendapatkan kuota 526 formasi CPNS untuk tenaga pendidikan, kesehatan dan teknisi. Kuota CPNS ini melebihi dari yang di usulkan sebelumnya sebanyak 511.

“Jadi Pemerintah Kota Makassar mendapatkan kuota sebanyak 526 yang sebenarnya kita
usulkan kemarin itu 511. Jadi 526 itu ada 2 lampiran keputusan Kemenpan,” katanya, Senin (21/10/2019).

Baca Juga : Wali Kota Makassar Sidak Mess Pemkot di Jakarta, Temukan Fasilitas Tak Layak Pakai

Lebih lanjut, Sittiara Kinang mengaku dari usulan tersebut, tenaga pendidikan mendapatkan kuota sebanyak 397, tenaga kesehatan 35, dan tenaga teknis 93.

“Paling banyak guru, dari lampiran 1 dan 2, dari permintaan kita dari 511 itu kita mendapatkan guru 92, kesehatan 31, teknis 71 tapi dari keputusan kemenpan itu kita mendapatkan jatah guru itu 305, kesehatan 5, teknis 22,” kata dia.

Selain itu, Sittiara Kinang juga menambahkan bahwa khusus luar usulan Pemerintah Kota Makassar hanya mendapatkan 194 kuota dari usulan 511 yang diberikan ke Kementerian Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi. Namun melalui Kemenpan-RB, Pemkot Makassar menerima tambahan sebanyak 332.

Baca Juga : Pemerintahan Appi–Aliyah Perkuat Kinerja Lewat Tim Ahli Berisi Tokoh Nasional dan Akademisi

Penulis: Jahir Majid
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video15 April 2025 21:37
VIDEO: Anggota DPRD Sumut Beri Klarifikasi Soal Insiden Cekcok dengan Pramugari
SULSELSATU.com – Anggota DPRD Sumatera Utara dari Fraksi Golkar, Megawati Zebua, beri klarifikasi terkait insiden dalam pesawat yang viral di me...
Adventorial15 April 2025 21:30
30 Klien Pemasyarakatan Ikuti Penyuluhan Hukum di Bapas Makassar, Wujud Pembinaan Berkelanjutan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Komitmen Kanwil Kemenkumham Sulsel dalam pembinaan hukum terus diwujudkan lewat penyuluhan hukum bagi klien pemasyarakata...
Politik15 April 2025 21:20
Taufan Pawe Dorong Optimalisasi PAD dan Stop Rekrut Honorer di Barru
SULSELSATU.com, BARRU – Anggota Komisi II DPR RI, Taufan Pawe, melakukan kunjungan kerja spesifik ke Kabupaten Barru pada Selasa, 15 April 2025. Kun...
Makassar15 April 2025 20:52
Wawali Parepare Studi Banding ke Perumda Parkir Makassar, Bahas Sistem E-Parking
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wakil Wali Kota Parepare, Hermanto, melakukan kunjungan kerja ke kantor Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Parkir Makas...