Logo Sulselsatu

Terkait Usungan Balon Wali Kota, DPD PAN Makassar Tunggu Keputusan DPP

Asrul
Asrul

Sabtu, 26 Oktober 2019 14:00

Ketua Penjaringan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN Kota Makassar, Irwan Hamid. (Foto/Ist)
Ketua Penjaringan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN Kota Makassar, Irwan Hamid. (Foto/Ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Partai Amanat Nasional (PAN) tetap mengutamakan hasil survei dalam menentukan usungan untuk Bakal Calon (Balon) Wali Kota Makassar periode 2020-2025 mendatang.

Hal itu diutarakan Ketua Penjaringan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN Kota Makassar, Irwan Hamid. Ia menjelaskan jika partai berlambang marahari itu akan mengusung kandidat sesuai hasil survei.

“Kalau PAN sendiri tidak mau mendukung buta-buta ya, kami akan lihat keunggulan dari survei kandidat ini, walaupun itu kader PAN sendiri,” kata Irwan Hamid saat ditemui di Sekretariat DPD PAN Makassar, Sabtu (26/10/2019).

Baca Juga : Banggar DPRD Sulsel Sebut Anggaran Pilgub Disiapkan 40 Persen Pada APBD Perubahan

Irwan juga mengatakan, jika partai yang didirikan Amien Rais ini tidak seperti dulu lagi, menurutnya kader PAN kali ini akan mengikuti keputusan partai.

“Kita menunggu keputusan DPP dan kami di DPD akan mendukung keputusan itu,” kata Irwan kepada awak media.

Penulis: Asyrullah
Editor: Kink Kusuma Rein

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik26 November 2024 14:51
Tidak Dapat Undangan Mencoblos, Apakah Bisa Pakai KTP? Ini Kata KPU Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemungutan suara pada Pilkada Serentak 2024 digelar besok, Rabu 27 November 2024. Pemilih yang namanya tercatat di da...
Bisnis26 November 2024 14:45
Ekspansi ke Indonesia Timur, Indosat Perkuat Jaringan Cepat di Timika
Indosat memperkuat kehadirannya di Kota Timika sebagai bagian dari upaya mendukung transformasi digital Indonesia Timur....
Makassar26 November 2024 14:45
Danny Pomanto: Kerugian Kota Makassar Berpotensi Capai Rp1 Triliun Akibat Buruknya Pengelolaan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto, mengungkapkan kekhawatirannya terkait kondisi terkini pengelolaan kota Makass...
Metropolitan26 November 2024 14:35
Pemkot Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto memimpin apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi di Tugu MNEK Pantai Losar...