Logo Sulselsatu

DP2KUKM Lutra Tertibkan Penjualan Tabung LPG 3 Kg

Asrul
Asrul

Minggu, 27 Oktober 2019 09:30

Penertiban penjualan LPG 3 kg. (Foto/Ist)
Penertiban penjualan LPG 3 kg. (Foto/Ist)

SULSELSATU.com, MASAMBA – Pemerintah Daerah Kabupaten Luwu Utara melalui Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (DP2KUKM), melakukan penertiban penjual tabung gas LPG 3 kg yang tidak memiliki izin usaha di wilayah Kecamatan Masamba, Jumat (25/10/2019).

Penertiban dilakukan pada pukul 13.30 wita. Dalam penertiban tersebut, DP2KUKM di backup oleh pihak Kepolisian Resort Luwu Utara dan Satpol PP.

Kepala DP2KUKM Luwu Utara melalui Kepala Bidang Perlindungan Konsumen dan Metrologi, Hasruddin Kujje, menyebutkan, dalam penertiban tersebut, 34 tabung LPG berhasil diamankan, dan saat ini tabung tersebut berada di ruang Satreskrim Polres Luwu Utara.

Baca Juga : Pemerintah Bakal Siapkan Tempat Tinggal Sementara bagi Korban Banjir Lutra

“Total tabung yang diamankan dari 2 lokasi penertiban sebanyak 34. Tabung itu telah diamankan oleh Satreskrim Polres Luwu Utara guna diproses lebih lanjut,” kata Hasruddin.

Ia menyebutkan, dua lokasi penertiban tersebut adalah di Kelurahan Bone Tua dan Kelurahan Bone.

“Sasaran kami adalah penjual yang tidak memiliki izin usaha. Sebenarnya kita sudah sering tegur, bahkan pak Kadis langsung turun, tapi tidak diindahkan. Apalagi mereka menjual di atas harga eceren tertinggi, bahkan di atas Rp 30 ribu. Makanya kami langsung turun untuk menindak tegas penjual yang tidak memiliki izin ini,” kata Hasruddin.

Baca Juga : Luwu Utara Kini Miliki Pusat Layanan Informasi Pariwisata

Hasruddin mengatakan, penertiban ini adalah bagian dari upaya pemerintah dan stakeholder lainnya untuk memberikan efek jera kepada penjual yang tidak memiliki izin.

Apalagi, kata dia, penjual eceran tidak berhak untuk menjual tabung 3 kg karena tabung tersebut adalah subsidi.

“Kalau mau jujur, penjual terakhir itu sebenarnya ada di pangkalan,” ujarnya. Penertiban yang berakhir pada pukul 15.30 wita ini berjalan aman dan lancar.

Baca Juga : Bupati Luwu Utara Resmikan Kantor dan Gudang PDAM Tirta Bukae

Editor: Kink Kusuma Rein

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Hukum21 April 2025 16:55
Polres Takalar Dalami Kasus Dugaan Pemotongan 10 Persen Dana BOP di Sekretariat Dewan DPRD Takalar
SULSELSATU.com, TAKALAR – Kepolisian Resort (Polres) Takalar terus mendalami kasus dugaan kasus pemotongan 10 persen dana Biaya Operasional (BOP...
Makassar21 April 2025 16:24
PLN dan Kapolda Sulsel Silaturahmi Perkuat Sinergi Mendukung Pembangunan Infrastruktur Kelistrikan di KTI
Memperkuat sinergi dan koordinasi lintas sektor, General Manager PLN Unit Induk Pembangunan Sulawesi Wisnu Kuntjoro Adi melakukan kunjungan audiensi d...
Video21 April 2025 16:00
VIDEO: Kapal Pesiar Mewah Artania Singgah Parepare, Bawa Ratusan Wisatawan Eropa
SULSELSATU.com – Kapal pesiar mewah Artania bersandar di Pelabuhan Nusantara Kota Parepare, Minggu (20/4/2025). Kapal tersebut membawa 579 wisat...
Makassar21 April 2025 15:58
Wali Kota Munafri Sidak Pasar Ikan Lelong Rajawali, Tekankan Perlu Revitalisasi
SULSELSATU.com MAKASSAR – Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin lakukan inspeksi mendadak (Sidak) di Tempat Pelelangan Ikan di jalan Rajawali. Da...