Logo Sulselsatu

Meski Ketua Partai, Tomy dan Hamzah Pangki Tak Garansi Diusung Partainya di Pilkada Bulukumba

Asrul
Asrul

Rabu, 30 Oktober 2019 13:16

Ketua DPD II Golkar Bulukumba, Hamzah Pangki. (Sulselsatu/Asrul)
Ketua DPD II Golkar Bulukumba, Hamzah Pangki. (Sulselsatu/Asrul)

SULSELSATU.com, MAKASSARTomy Satria Yulianto dan Hamzah Pangki tak mampu memberikan garansi untuk mengendarai partainya sendiri dalam Pilkada Bulukumba tahun depan.

Diketahui, Tomy Satria Yulianto Ketua DPD NasDem Bulukumba dan Andi Hamzah Pangki Ketua DPD II Golkar.

“Tidak bisaka saya garansi diriku sekarang. Selama belum saya pegang rekomendasinya Pak SP (Surya Paloh), saya tidak bisa klaim bahwa saya mengendarai NasDem,” kata Tomy di Makassar, Rabu (30/10/2019).

Baca Juga : JMS-Tomy Gugat ke MK, Tuding Andi Utta-Edy Lakukan Pelanggaran TSM di Pilkada Bulukumba

Tomy mengaku bukan tipikal kandidat yang suka mengklaim dukungan. Sekali pun dia merupakan pemimpin partai di Bulukumba.

“Saya bukan tipikal yang mengklaim-klaim. Makanya saya ikuti tahapannya (penjaringan di NasDem), hanya untuk mendapatkan itu (rekomendasi),” ujar Tomy.

Sementara itu, Hamzah Pangki mengatakan hal yang sama, dirinya juga tak bisa menggaransi bahwa Golkar bisa direbutnya sebagai kendaraan politik di Pilkada Bulukumba 2020.

Baca Juga : PKS Dorong Isnayani Dampingi Andi Utta di Pilkada Bulukumba

“Kami tidak ada garansi begitu. Kami serahkan ke tim penjaringan provinsi. Ini kan berjenjang penjaringannya mulai kabupaten, provinsi dan pusat. Di kabupaten sudah selesai, tinggal sekarang ini berproses di provinsi,” ujarnya.

Meski begitu, eks Ketua DPRD Bulukumba dua periode ini optimis rekomendasi Golkar tak akan jauh-jauh dari tangan kader. Apalagi Beringin, kata dia, memberikan prioritas penuh terhadap kader di Pilkada 2020.

Penulis: Asrul
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Metropolitan12 Mei 2025 23:34
Ketua Umum IBCA MMA Sulsel Lepas Tim ALTIL Menuju Kejurnas di Surabaya, Sekretaris Umum Ditunjuk Pimpin Kontingen
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua Umum IBCA MMA Sulawesi Selatan, Kapten Ckm Ismail Al Mubarak, secara resmi melepas keberangkatan tim ALTIL Suls...
Video12 Mei 2025 21:18
VIDEO: Puluhan Pengantar Haji Bulukumba Saksikan Keberangkatan Pesawat di Balik Pagar Bandara
SULSELSATU.com – Sebuah video menunjukkan puluhan pengantar jemaah haji Kloter 14 asal Bulukumba berkumpul di luar pagar Bandara Sultan Hasanuddin M...
Sulsel12 Mei 2025 20:18
Wali Kota Tasming Hamid Tinjau Lokasi Penanaman Jagung dan Infrastruktur Kota di Lapadde
SULSELSATU.com, PAREPARE – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, melakukan serangkaian kunjungan lapangan sebagai bentuk perhatian langsung terhada...
News12 Mei 2025 20:15
TNI Ungkap Kronologi Ledakan Maut Saat Pemusnahan Amunisi di Garut
SULSELSATU.com, GARUT – Sebanyak 13 orang tewas dalam insiden ledakan saat proses pemusnahan amunisi kadaluarsa di kawasan Cibalong, Kabupaten Garut...