Logo Sulselsatu

Wagub Sulsel Tinjau Proyek Pembangunan Jaringan Listrik di Sinjai

Asrul
Asrul

Jumat, 01 November 2019 12:22

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, SINJAI – Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman meninjau proyek pembangunan jaringan listrik di Desa Bongki Lengkese, Kecamatan Sinjai Timur, Kabupaten Sinjai, Kamis, (31/10/2019).

Sudirman mengatakan, tujuannya ke Sinjai yang pertama dalam rangka bersilaturahmi dengan masyarakat Sinjai dan melihat beberapa program yang sudah dijalankan di Kabupaten Sinjai.

“Alhamdulillah progres pembangunan jaringan listrik untuk 80 tiang sudah mulai terpasang dan mudah-mudahan dapat selesai. Yang kedua membahas kehutanan. Yang ketiga yaitu pembuatan jembatan di Desa Tompobulu, tentu kita minta Sinjai proaktif nantinya untuk mengajukan permohonan,” ungkapnya.

Baca Juga : Gubernur Sulsel Khawatir Proyek Tambang Emas Luwu Ikuti Jejak Kerusakan Tambang Freeport di Papua

“Saya sudah berkomunikasi dengan Bupati Sinjai, dan melaporkan ke gubernur. Alhamdulillah Pak Gubernur sudah mensupport setiap pembangunan jembatan terhadap daerah yang terisolir,” sambungnya.

Di kesempatan tersebut Sekretaris Kabupaten Sinjai, Akbar yang didampingi Ketua DPRD Sinjai Haris Umar, juga berbincang dengan Andi Sudirman Sulaiman dalam rangka membahas rencana pembangunam jembatan di Desa Tompobulu Kabupaten Sinjai yang menghubungkan Desa Bana Kecamatan Bontocani Kabupaten Sinjai.

Akbar mengatakan bahwa Bupati mengharapkan hadirnya jembatan permanen dalam rangka mengefektifkan dan mengefisienkan perjalanan dari Sinjai ke Makassar. Selain itu, untuk menumbuhkembangkan sektor perekonomian, mempermudah distribusi hasil pertanian, hasil perkebunan dan hasil peternakan.

Baca Juga : Gubernur Andi Sudirman Dukung Penuh Pembangunan Gedung SDM Muhammadiyah Sulsel

Penulis: Andi Irfan Arjuna
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar23 April 2025 22:05
Menparekraf Tinjau Makassar Creative Hub, Aliyah: Ini Masa Depan Ekonomi Kota
SULSELSATU.com MAKASSAR – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, mendampingi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Teuku Riefky Ha...
Video23 April 2025 21:33
VIDEO: Tahanan Kabur Kasus Narkoba Diringkus Kembali di Jeneponto
SULSELSATU.com – Buronan kasus penyalahgunaan narkotika jenis sabu, Sanoddin bin Kaimuddin, yang sempat kabur dari tahanan Polres Jeneponto pad...
News23 April 2025 20:17
PT Vale IGP Tanam Harapan Lewat Reklamasi Dari Morowali untuk Bumi
Dalam semangat Hari Bumi 2025 yang mengusung tema “Our Power, Our Planet”, PT Vale Indonesia Tbk (PT Vale) melakukan penanaman pohon....
News23 April 2025 19:13
Selama 4 Tahun, Telkom Indonesia Kembali Masuk Daftar LinkedIn Top Companies 2025
PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) kembali meraih penghargaan LinkedIn Top Companies 2025 sebagai salah satu tempat kerja terbaik untuk pengem...