Logo Sulselsatu

Bulog Tak Punya Rencana Impor Daging Sapi

Asrul
Asrul

Sabtu, 02 November 2019 09:56

Ilustrasi, (INT)
Ilustrasi, (INT)

SULSELSATU.com, JAKARTA – Perum Bulog memastikan tidak akan mengimpor daging sapi hingga tahun depan. Bulog menyebut keputusan itu diambil karena keterbatasan waktu dan stok yang masih mencukupi.

“Kalau kita impor daging dari Brasil, perjalanannya saya hitung 47 hari, belum prosesinya. Jadi, lebih baik tahun depan saja deh sambil kita hitung kebutuhannya,” kata Direktur Utama Bulog Budi Waseso (Buwas), seperti dikutip dari CNNIndonesia, Sabtu (2/11).

Lagipula, ia menjelaskan saat ini stok daging kerbau masih banyak dan mencukupi, termasuk daging sapi lokal. Sementara, untuk daging sapi yang diimpor dari Australia juga masih banyak.

Baca Juga : Pemkab Gowa dan Bulog Salurkan 54.800 Kg Beras di Kecamatan Somba Opu

Kendati demikian, Buwas tidak secara gamblang apakah impor akan dilakukan atau tidak. Ia mengaku perlu memperhitungkan efeknya. Impor daging Brasil dia nilai akan mubazir dan menjatuhkan produk lokal jika membanjiri pasar.

“Selama kita masih cukup ya kita tidak akan impor. Karena kan kita harus berpihak kepada peternak kita dong ya. Produksi dalam negeri,” tegas Buwas.

Sebelumnya pemerintah mengaku tengah menunggu surat protokol untuk memproses impor 50 ribu ton daging sapi dari Brasil. Surat tersebut merupakan balasan dari surat yang dikirim oleh Kementerian Pertanian sebelum mengeluarkan rekomendasi impor kepada Kementerian Perdagangan.

Baca Juga : Mulai Hari Ini, Perum Bulog Salurkan Bantuan Beras untuk Warga Makassar

Pemerintah juga telah menugaskan Bulog untuk mengimpor sebanyak 30 ribu ton daging sapi. Sementara sisanya 20 ton akan diimpor masing-masing, antara lain PT Berdikari, PT Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI).

Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...