Bersihkan Sampah Pantai Losari, Kecamatan Makassar Terkendala Armada

Bersihkan Sampah Pantai Losari, Kecamatan Makassar Terkendala Armada

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sampah plastik membuat Pantai Losari Makassar menjadi jorok. Sampah yang mengapung di dasar laut sudah menjadi pemandangan setiap hari pengunjung.

Camat Ujung Pandang, Nanda Zulkifli yang bertanggungjawab atas kebersihan bibir Pantai Losari, menyebut pihaknya rutin melakukan pembersihan pagi dan sore dengan menggunakan tiga armada perahu pembersih laut (pattasa’ki).

“Perahu pattasa’ki, kami gunakan membersihkan dalam satu hari dua kali yakni pagi dan sore,” tutur Nanda, Selasa (12/11/2019)

Nanda mengungkapkan jika terlihat tumpukan sampah yang ada di atas permukaan laut Pantai Losari pada malam hari di bawah arus ketika laut pasang.

“Kenapa sampah banyak karena sampah-sampah di bawah arus dari laut, ketika laut pasang sampah dibawa ke bibir pantai,” ujarnya.

Ia mengatakan, pembersian di laut Pantai Losari sudah rutin dilakukan pada siang hari. Namun aktivitas pembersihan tidak dilakukan pada malam hari sebab terbatasnya armada dan penerangan yang minim.

“Kita tidak bisa (membersihkan) pada malam hari ini karena perahu kami terbatas dan tidak punya lampu,” katanya.

Penulis: Resti Setiawati
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga