Logo Sulselsatu

Taufan Pawe Komitmen Tuntaskan Asrama HIPMI, DPRD Segera Tinjau Lokasi

Asrul
Asrul

Selasa, 12 November 2019 20:00

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Wali Kota Parepare HM Taufan Pawe berkomitmen untuk menuntaskan pekerjaan pembangunan Asrama Himpunan Pelajar Mahasiswa Indonesia Parepare (HIPMI Pare) di Makassar.

Buktinya, pada tahun anggaran 2020, Pemkot Parepare menganggarkan penyelesaian Asrama HIPMI Pare di Jalan Perintis Kemerdekaan, Makassar, senilai Rp1,2 miliar.

Ditambah anggaran rehab ringan untuk Asrama HIPMI Pare di Jalan Dg Tata, Makassar, senilai Rp200 juta.

Baca Juga : Gerakan Pangan Murah Jadi Solusi Pemkot Tekan Laju Inflasi di Parepare

Hal ini diungkap Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Parepare, Amarun Agung Hamka di hadapan Ketua dan Anggota Komisi II DPRD Parepare dan pengurus HIPMI Pare saat audiens di ruang rapat paripurna DPRD Parepare, Selasa, 12 November 2019.

“Sebelumnya adik-adik HIPMI Pare ini sudah diterima langsung bapak wali kota, dan pak wali minta masalah Asrama HIPMI ini diperhatikan serius,” ungkap Hamka, sapaan akrabnya.

Hamka mengemukakan, Asrama HIPMI Pare di Jalan Perintis itu sudah dikunjungi bersama konsultan atas permintaan wali kota. Hasilnya, direncanakan penyelesaian sampai pembangunan pagar asrama. Karena itu, dianggarkan Rp1,2 miliar.

Baca Juga : Untung Menggiurkan, Kejari-Pemkot Parepare Komitmen Berantas Mafia Pupuk

“Kalau yang di Dg Tata itu dikeluhkan ada yang bocor dan ada rembesan air, disentuh rehab ringan Rp200 juta. Kalau kurang, nanti ditambahkan di APBD Perubahan 2020,” terang Hamka.

Soal anggaran pembangunan Asrama HIPMI Pare yang mencapai Rp3,4 miliar seperti dipertanyakan mahasiswa, Hamka menegaskan itu hanya asumsi dari Dinas PUPR Parepare.

“Rp3,4 miliar itu asumsi dari Dinas PU sampai selesai. Makanya pak wali suruh turun langsung bersama konsultan melihat kondisi sebenarnya,” imbuh Hamka.

Baca Juga : Jembatan Kembar Parepare Akan Diresmikan Pada HUT Kota ke-63

Pengerjaan Asrama HIPMI Pare pada 2020 direncanakan pada triwulan II atau April 2020.

Raly Todrink dari Bagian Pembangunan Pemkot Parepare mengungkapkan, Asrama HIPMI Pare di Jalan Perintis maupun Jalan Dg Tata, Makassar, hampir setiap tahun direhab.

“Bahkan asrama yang di Dg Tata, mulai 2007-2013 sudah menghabiskan anggaran senilai Rp2 miliar,” kata Raly.

Baca Juga : Kawasan Kuliner Religi Parepare, Ruang Publik Ramah Anak

Ketua Komisi II DPRD Parepare, Kamaluddin Kadir yang memimpin rapat mengagendakan dalam waktu dekat turun mengunjungi Asrama HIPMI Pare di Makassar.

“Kami juga meminta agar adik-adik mahasiswa merawat asrama dengan baik. Pokoknya secepatnya kami akan melakukan kunjungan ke Asrama HIPMI Pare di Makassar,” janji Kamaluddin.

Selain Kamaluddin, anggota DPRD lainnya yang ikut menerima mahasiswa adalah Namri Nasir, Hariani Ridwan, dan H Bambang Nasir.

Baca Juga : Taufan Pawe dan Istrinya Umrah, Pemkot Parepare Dikendalikan Pangerang Rahim

Penulis: Andi Fardi
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video26 November 2024 15:53
VIDEO: Tiga Pendaki Hilang di Gunung Balease Ditemukan Selamat, Satu Alami Luka
SULSELSATU.com – Tiga pendaki asal Tasikmalaya yang hilang kontak di Gunung Balease, Luwu Utara, ditemukan dalam kondisi selamat. Ketiganya dite...
Politik26 November 2024 15:49
Seto Mencoblos di TPS 4, Rezki di TPS 11 Rappocini
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Andi Seto Gadhista Asapa dan Rezki Mulfiati Lutfi siap menggunakan...
Bisnis26 November 2024 15:31
Khusus Rute Pinrang dan Sengkang, Cahaya Bone Beri Potongan Harga Rp50 Ribu
Salah satunya dengan kolaborasi bersama Kallafriends menghadirkan program #ditraktirkallafriends dengan promo potongan harga hingga 50 ribu ripuah yan...
Politik26 November 2024 14:51
Tidak Dapat Undangan Mencoblos, Apakah Bisa Pakai KTP? Ini Kata KPU Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemungutan suara pada Pilkada Serentak 2024 digelar besok, Rabu 27 November 2024. Pemilih yang namanya tercatat di da...