Logo Sulselsatu

Pemkab Gowa Raih Tiga Penghargaan di Bidang Kesehatan

Asrul
Asrul

Rabu, 13 November 2019 09:57

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa kembali meraih sejumlah penghargaan di bidang kesehatan. Prestasi ini didapat pada peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-55 Tahun pada tingkat Provinsi Sulawesi Selatan, di Lapangan Upacara Rumah Jabatan Gubernur Sulsel, Senin (12/11/2019).

Ada tiga kategori penghargaan yang berhasil diraih antara lain, terbaik 3 Kategori Puskesmas Pedesaan yang diraih oleh Puskesmas Bontonompo I, Harapan 3 Posyandu Lansia yang diraih oleh Puskesmas Kanjilo dan terbaik 2 Kategori Sanitarian Teladan yang diraih Asriani dari Puskesmas Kanjilo.

“Prestasi ini membuktikan bahwa kerja kita untuk meningkatkan derajat kesehatan di Gowa telah terstruktur dan sistematis. Dibuktikan dengan berbagai raihan yang kita dapatkan saat ini,” kata Sekretaris Kabupaten Gowa H Muchlis.

Baca Juga : Bupati Gowa dan Istri Fashion Show di Hari Jadi Sulsel Ke-355 Tahun

Tak hanya itu, lanjut Muchlis penghargaan yang didapatkan kali ini tentu sangat berkontribusi dalam mendorong terwujudnya Gowa Kabupaten Sehat.

“Penghargaan ini harus tetap dipertahankan dan dijadikan motivasi untuk meningkatkan upaya yang selama ini kita lakukan. Juga terus melahirkan inovasi-inovasi dibidang kesehatan yang dimulai dari tingkat desa sampai ke tingkat kecamatan,” tambahnya.

Termasuk, terkait program ‘Gammaratta’ atau Gerakan Masyarakat Memberantas Stunting yang diluncurkan pada kesempatan ini oleh Gubernur Sulawesi Selatan, Nurdin Abdullah diharapkan mampu menekan peningkatan stunting di Sulsel.

Baca Juga : Adnan Minta Pengurus YJI Gowa Rutin Lakukan Edukasi Kesehatan Jantung ke Masyarakat

“Saya optimis dengan program ini, sehingga itu akan kita tindaklanjuti di tingkat kabupaten, karena kita juga sudah lakukan road show keliling Kecamatan untuk melakukan upaya stunting di Kabupaten Gowa,” tutur mantan Krpala Bappeda Gowa ini.

Terpisah, Ketua Tim Penilai lomba Posyandu Lansia H. Muh. Husni Thamrin menyampaikan bahwa Puskesmas Kanjilo menjadi salah satu penerima penghargaan posyandu lansia karena melihat komitmen dan keterlibatan pemerintah desanya dalam melayani para lansia.

“Dengan melihat hal tersebut, maka Puskesmas Kanjilo berhak mendapatkan penghargaan, tentu dengan didukung penguatan yang ada dipemerintahan desanya serta sejumlah cakupan dan inovasi agar pelayanan terhadap para lansia dapat maksimal,” katanya.

Baca Juga : Pemkab Gowa Hadirkan Rumah Dilan Dorong Pendidikan dan Keterampilan Perempuan, Ada di 18 Kecamatan

Turut hadir mendampingi dalam kegiatan tersebut, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Gowa, dr Hasanuddin dan Dirut RSUD Syekh Yusuf, Salahuddin.

Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...