Logo Sulselsatu

Honorer Damkar dan Pol-PP Demo, Sekkab Barru Janji Sampaikan Tuntutan ke Bupati

Asrul
Asrul

Kamis, 14 November 2019 22:00

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, BARRU Penjabat sementara Sekretaris Kabupaten Barru, Abustan menemui puluhan Pol-PP dan petugas Damkar yang melakukan unjuk rasa di halaman Kantor Bupati, Kamis (14/11/2019).

Pol-PP dan petugas Damkar menuntut gaji bulanan, tunjangan, pengadaan pakaian dan perbaikan alat-alat armada pemadam yang sudah rusak.

“Gaji bulanan kami hanya 500 ribu, Barru inilah paling terendah dari daerah lain,” kata Abdullah salah satu petugas Damkar yang mewakili anggota lainnya menyampaikan aspirasi.

Baca Juga : VIDEO: Kapolrestabes Makassar Gantikan Angkot Terbakar saat Demo Kawal Putusan MK Depan Unibos Makassar

Belum lagi masalah lain, seperti kerusakan selang damkar, SPPD yang telat dibayarkan. “Jika mau dilihat kinerja kita tiap hari turun ke lapangan, belum lagi itu kalau selang damkar yang rusak, kami yang di lapangan yang kena marah warga yang alami musibah kebakaran,” sesal dia.

Setelah mendengar keluhan dan aspirasi tersebut, Pjs Sekda Barru Abustan mengatakan akan menyampaikan semua aspirasi ini ke Bupati Barru. “Segera akan kami sampaikan ke Bupati Barru, kita akan bicarakan bersama hal ini,” kata Abustan.

Plt Kepala Dinas Satpol PP dan Damkar Barru Moh Fadly R Pawae menyebut jika apa yang dilakukan Pol-PP dan Damkar ini pasti ada informasi yang tidak benar mereka dapatkan sehingga ada aksi demikian.

Baca Juga : VODEO: Massa Aksi Bawa Keranda ‘Innalillahi DPR RI’ di Bawah Flyover Makassar

Dia mengatakan salah satu cara intansinya untuk perbaikan kesejahteraan kepada honorer adalah memperjuangkan kuota CPNS khsusu Damkar dan Pol-PP.

“Saya berjuang sampai ikut ke pusat agar kuota penerimaan CPNS diadakan, bahkan mengawal hal ini agar syarat penerimaannya bisa disesuaikan dengan anggota kami yang ada, jika mau dilihat daerah lain, hanya Barru yang punya kuota sampai lima orang. Kurang apalagi kami dalam perjuangkan mereka, soal gaji ini juga terus kami perjuangkan. Yang pasti ada informasi yang sampai pada rekan-rekan Satpol dan Damkar yang tidak sesuai sehingga hal ini (demonstrasi) terjadi,” kata Fadly.

Penulis: Asriadi Rijal
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...