Bahas Pelbagai Dinamika Bangsa, Elite PKS dan Berkarya Bertemu Sore Ini

Bahas Pelbagai Dinamika Bangsa, Elite PKS dan Berkarya Bertemu Sore Ini

SULSELSATU.com, JAKARTA – Dua elite parpol, PKS dan Partai Berkarya akan bertemu sore nanti, Selasa (19/11/2019). Sohibul Iman dan Tommy Soeharto akan berjumpa di DPP PKS, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

“Iya (pertemuan) pukul 16.00 WIB di DPP PKS,” kata Juru Bicara PKS Ahmad Fathul Bari dilansri dari CNNIndonesia.

Fathul menyatakan sejumlah pimpinan Partai Berkarya sudah mengonfirmasi akan hadir dalam pertemuan tersebut. Mereka di antaranya adalah Ketua Dewan Pertimbangan Partai Berkarya Siti Hediati Hariyadi atau Titiek Soeharto, Ketua Dewan Kehormatan Partai Berkarya Tedjo Edy hingga Sekjen Berkarya Priyo Budi Santoso.

Meski demikian, Fathul enggan untuk mengungkapkan agenda apa saja yang akan dibahas oleh kedua elite parpol dalam pertemuan tersebut.

Terpisah, Sekjen Partai Berkarya Priyo Budi Santoso mengatakan pertemuan itu nantinya hanya sekadar berisi agenda bincang-bincang terkait kondisi bangsa dan negara saat ini.

Priyo pun tak menampik bila pertemuan itu nantinya akan meramu pelbagai gagasan alternatif untuk menjaga agar proses demokratisasi di Indonesia tetap terjaga.

“Api demokrasi tak boleh redup hanya karena banyak orang berduyun-duyung merapat ke kekuasaan. Kualitas demokrasi mestinya tetap harus terjaga,” kata Priyo melalui pesan singkat kepada wartawan.

Selain itu, Priyo mengatakan pihaknya akan membuka diri mengajak PKS untuk bekerjasama dalam Pilkada 2020 mendatang. Ia merinci Berkarya sendiri sudah mendapatkan 160 kursi yang tersebar di DPRD tingkat provinsi maupun tingkat Kabupaten/Kota seluruh Indonesia.

“Ini modal dasar & potensi yang kami syukuri sebagai partai pendatang baru,” kata dia

Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga