Logo Sulselsatu

Diskominfo Lutra Gelar Bimtek SP4N-LAPOR

Asrul
Asrul

Rabu, 20 November 2019 14:29

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, LUTRA – Demi memberikan layanan pengaduan yang efektif dan memberikan penyelesaian bagi masyarakat serta berkontribusi langsung terhadap perbaikan tata kelola pemerintahan yang baik dan memperkuat fungsi pelayanan publik, Dinas Kominfo Luwu Utara menggelar Bimbingan Tekhnis platform layanan aduan masyarakat Sistem pengelolaan pengaduan pelayanan publik nasional, Layanan aspirasi dan pengaduan online rakyat (SP4N-LAPOR) dan Baruga Sulsel, rabu (20/11/2019) di aula Lagaligo Kantor Bupati Luwu Utara.

Kepala Dinas Kominfo Luwu Utara, Arif Palallo mengatakan, bimtek ini dihadiri sebanyak 118 orang yang terdiri para sekretaris dinas, kabag tata usaha BUMN/BUMD, para sekcam, seklur, serta admin agar dapat mengelola pengaduan dari masyarakat secara sederhana, cepat, tepat, tuntas, dan terkoordinasi dengan baik.

“Sekaligus memberikan akses untuk partisipasi masyarakat dalam menyampaikan pengaduan serta dapat meningkatkan kualitas pelayanan publik,” katanya.

Baca Juga : Kominfo Makassar Perkuat SP4N LAPOR, Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik

Bupati Luwu Utara , Indah Putri Indriani dalam sambutannya menyebutkan, Pemda Luwu Utara sangat konsen dalam hal birokrasi, sebagai wujud pemerintahan yang terbuka dan bersih.

“Sesungguhnya platform seperti ini bukanlah hal baru di lingkup pemda Lutra, tapi tidak bisa kita pungkiri masih banyaknya masyarakat kita yang belum mengetahui apa itu SP4N dan baruga sulsel, padahal sesungguhnya ini adalah aplikasi yang disiapkan sebagai tempat penyampaian informasi, pengaduan, atau apapun yqng kebetulan nyga ini adalah harapan masyarakat bagi penyedia kebijakan,” katanya.

Tugas Pemda selanjutnya ialah mengintegrasikan semua platform yang ada demi pelayanan yang cepat, tepat, dan terkoordinasi.

Baca Juga : Sebanyak 119 Pejabat Fungsional Pemkab Gowa Ikut Bimtek Penyetaraan Jabatan

“Maka perlu kita sosialisasikan salah satunya dengan penguatan pejabat PPID, olehnya ayo kita bergerak, kita wujudkan visi Presiden yang kebetulan ada juga visi Gubernur Sulsel dan Wakilnya, yang terkait dengan mewujudkan pemerintah yang bersih dan melayani,” ujarnya.

Pemda menjadi garda terdepan dalam memberikan pelayanan publik dan menerima aspirasi masyarakat untuk mewujudkan birokrasi yang bersih dan melayani.

“Yang paling penting dibalik semua platform ini, yaitu bagaimana menjaga rasa aman dan membangun kepercayaan masyarakat,” tutup Bupati yang akrab disapa IDP ini. (rls)

Baca Juga : Tingkatkan Kualitas Pekerjaan, PDAM Makassar Gelar Bimtek Bagi Pengawas

Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...