Tak Minat Demokrat, Victor Datuan Andalkan NasDem-Golkar di Pilkada Toraja
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wakil Bupati Tana Toraja Victor Datuan Batara mengaku sudah “diblokir” oleh Partai Demokrat untuk Pilkada tahun depan.
“Pak Ni’matullah (Ketua DPD Demokrat Sulsel) kan pernah melempar pernyataan. Bahwa Deng Ical, Tomy dan saya, walau elektabilitasnya tinggi tetap tidak akan diusung,” kata Victor, Jumat (22/11/2019).
Dari pernyataan itu, mantan Ketua DPC Demokrat Tator ini mengklaim bahwa dirinya sudah diblacklist dari kandidat usungan Demokrat. Sehingga mengikuti tahapan di partai itu hanya buang-buang waktu.
“Dari pada kita buang-buang energi saja dan kita ini juga sudah diblokir. Jadi untuk apa lagi kita mendaftar,” tuturnya.
Ketua DPD II Golkar Tator ini mengaku, meski tanpa Demokrat, dirinya masih memiliki partai beringin. Apalagi pihaknya berencana kembali berpaket dengan Ketua DPD NasDem Tator, Nicodemus Biringkanae.
“Masih ada partai-partai lain. Dan kita juga sudah punya dua partai (Golkar dan NasDem),” ungkapnya.
Penulis: Asrul
Editor: Hendra Wijaya
Cek berita dan artikel yang lain di Google News