Logo Sulselsatu

Wawali Parepare Harap Lahir Bibit Unggul di Porkot

Asrul
Asrul

Jumat, 22 November 2019 08:11

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Pekan Olahraga Kota (Porkot) Parepare yang baru kali pertama digelar diyakini akan membawa kejayaan olahraga Kota Parepare.

Bibit atlet masa depan Parepare akan lahir di Porkot. Keyakinan ini diungkap Wali Kota Parepare, Dr HM Taufan Pawe dalam sambutan yang dibacakan Wakil Wali Kota H Pangerang Rahim saat membuka Porkot di Alun-alun Kota, Lapangan Andi Makkasau, Kamis malam, 21 November 2019.

“Saya berharap ajang Porkot akan semakin meningkatkan kejayaan olahraga Parepare.

Baca Juga : Pangerang Rahim Pastikan Pemkot Parepare Selalu Siaga Hadapi Bencana

Menjadi ajang unjuk kebolehan para atlet, dan pemetaan untuk menemukan bibit hebat dalam rangka persiapan ke ajang yang lebih besar,” pesan Wali Kota Taufan Pawe melalui Wawali Pangerang Rahim.

Porkot, kata Pangerang, adalah peluang untuk menggali potensi terbaik atlet Parepare, sehingga muncul atlet muda berbakat. Yang nantinya mampu mengangkat nama Parepare tidak hanya di level provinsi, tapi juga nasional bahkan internasional.

“Selamat bertanding, raih prestasi terbaik, jaga sportivitas, tetap kedepankan semangat kekeluargaan dan kebersamaan antar atlet,” pinta Pangerang.

Baca Juga : Pangerang Rahim Pantau Langsung Pos Perbatasan, Pastikan Protkes Diterapkan

Ketua KONI Parepare, Parman Farid dalam laporan mengungkapkan, ada 13 cabang olahraga yang dipertandingkan dalam Porkot, diikuti oleh 1.111 atlet peserta.

“1.111 atlet ini berasal dari komunitas olahraga yang didominasi oleh sekolah-sekolah di Parepare. Bertanding mulai 21 November 2019, hingga sepekan ke depan, dengan venue-venue yang sudah ditetapkan. Hadiah berupa sertifikat dan uang pembinaan senilai total Rp80 juta,” kata Parman.

Jalannya pembukaan Porkot berlangsung prestisius, dan menarik minat masyarakat datang menyaksikan.

Baca Juga : Hadiri Peringatan Hari Anak Nasional, Ini Pesan Wawali Parepare

Defile atlet dari 13 cabang olahraga diiringi oleh drumband SMPN 1 Parepare sebagai pembuka, dan drumband SMPN 2 sebagai penutup.

Hadirnya para Duta Pariwisata Parepare membawa papan nama setiap cabang olahraga (Cabor) menambah pesona barisan defile.

Paskibraka Parepare yang bertugas membawa bendera fair play dan bendera setiap Cabor ikut menambah daya tarik pesta pembukaan Porkot.

Baca Juga : Buka Musda MUI Parepare, Pangerang Harap Partisipasi Ulama Bangun Daerah

Pembukaan Porkot ditandai dengan pemukulan gong oleh Pangerang Rahim yang diiringi pesta kembang api di langit Parepare.

Hadir pada pembukaan Porkot, Forkopimda, Wakil Ketua KONI Provinsi Sulsel HM Ambas Syam, pimpinan dan anggota DPRD Parepare, beberapa kepala SKPD, kepala sekolah, guru olahraga, pimpinan dan pengurus KONI Parepare, pimpinan dan pengurus Pengcab olahraga, tokoh, dan stakeholder olahraga.

Penulis: Andi Fardi
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...