Logo Sulselsatu

Binter Terpadu Kodim 1405 Mallusetasi, Rehabilitasi Rumah Lansia di Parepare

Asrul
Asrul

Senin, 25 November 2019 17:33

Prajurit TNI dari Kodim 1405 Mallusetasi melakukan rehabilitasi rumah lansia di Kota Parepare. (ist)
Prajurit TNI dari Kodim 1405 Mallusetasi melakukan rehabilitasi rumah lansia di Kota Parepare. (ist)

SULSELSATU.com, PAREPARE – Pembinaan teritorial (Binter) terpadu tahun 2019, Komando Distrik Militer (Kodim) 1405/Mallusetasi melakukan rehab rumah Nenek Ijati, yang terletak di Jalan Pertanian, Kelurahan Lemoe, Kecamatan Bacukiki, Kota Parepare.

Dandim 1405/Mlts, Letkol Kav Ali Syahputra Siregar mengatakan, selain rehab Rumah Tidak layak Huni (RTLH), pihaknya juga melaksanakan kegiatan peningkatan wawasan kebangsaan, bela negara, pembagian sembako, pramuka saka wira kartika dan pengobatan massal.

Binter terpadu 2019 mengusung tema ‘Memberdayakan wilayah Pertahanan melalui Binter Terpadu, guna memantapkan ruang, alat dan kondisi juang yang tangguh. Sekaligus menjadi bukti nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat,” ujarnya, Senin (25/11/2019).

Baca Juga : Sosialisasi di SMPN 3, Dandim 1425 Jeneponto Harap Siswa Bijak Bermedsos

Terkait rehab rumah Nenek Ijati, Dandim 1405/Mlts berharap, dapat mewujudkan mimpi Nenek Ijati memiliki rumah yamg layak huni.

“Ini wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat yang sedang membutuhkan,” tandasnya.

Penulis: Andi Fardi
Editor: Hendra Wijaya

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik26 November 2024 14:51
Tidak Dapat Undangan Mencoblos, Apakah Bisa Pakai KTP? Ini Kata KPU Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemungutan suara pada Pilkada Serentak 2024 digelar besok, Rabu 27 November 2024. Pemilih yang namanya tercatat di da...
Bisnis26 November 2024 14:45
Ekspansi ke Indonesia Timur, Indosat Perkuat Jaringan Cepat di Timika
Indosat memperkuat kehadirannya di Kota Timika sebagai bagian dari upaya mendukung transformasi digital Indonesia Timur....
Makassar26 November 2024 14:45
Danny Pomanto: Kerugian Kota Makassar Berpotensi Capai Rp1 Triliun Akibat Buruknya Pengelolaan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto, mengungkapkan kekhawatirannya terkait kondisi terkini pengelolaan kota Makass...
Metropolitan26 November 2024 14:35
Pemkot Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto memimpin apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi di Tugu MNEK Pantai Losar...