Logo Sulselsatu

Ramli Rahim Diprediksi Penantang Kuat Chaidir-Suhartina di Pilkada Maros

Asrul
Asrul

Rabu, 27 November 2019 17:56

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Maros diprediksi bakal sengit, mengingat sejumlah tokoh sudah menyatakan kesiapannya untuk maju bertarung.

Tidak hanya sekadar menyatakan siap maju, bahkan sudah ada yang berpasangan. Yakni Chadir Syam-Suhartina Bohari, keduanya disepakati berpaket dengan mengendarai PAN.

Sementara figur lain yang digadang-gadang akan menjadi penantang kuat pasangan tersebut adalah Ketua Umum Ikatan Guru Indonesia (IGI) Muhammad Ramli Rahim.

Baca Juga : Chaidir-Suhartina Gagal Berpaket di Pilkada Maros Usai Tak Lolos Kesehatan

“Pasangan Chaidir-Suhartina sebenarnya terlalu cepat mendeklarasikan diri. Kalau kita lihat di Maros konstalasi politiknya cukup dinamis,” kata Pengamat Politik Universitas Bosowa (Unibos), Arif Wicaksono di Makassar, Rabu (27/11/2019).

“Sementara Pak Ramli Rahim, Irfan AB dan kandidat lain bisa jadi kuda hitam,” tambahnya.

Arif melanjutkan, survei terakhir LSI, swing voter atau pemilih mengambang berada di angka 25 persen.

Baca Juga : Diusung 16 Parpol, Duet Chaidir Syam-Suhartina Bohari Resmi Daftar di KPU

“Swing voter 25 persen ini masih cukup besar, bisakah Chaidir-Suhartina merebut swing voter itu atau calon lain yang merebutnya,” ungkapnya.

Sementara itu, tokoh masyarakat Maros Rahmat mengatakan modal utama Ramli Rahim sehingga jadi penantang kuat karena kekuatan guru di Maros yang cukup besar.

“Pak Ramli Rahim kita tahu bahwa dia menjabat Ketum IGI. Sehingga guru-guru di Maros yang sampai ribuan orang tentu menjadi modal untuk ikut bertarung,” tuturnya.

Baca Juga : PAN Sulsel Pastikan Usung Chaidir Syam di Maros, Nama Irfan AB Menguat Calon Wakil

Penulis: Asrul
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video26 November 2024 15:53
VIDEO: Tiga Pendaki Hilang di Gunung Balease Ditemukan Selamat, Satu Alami Luka
SULSELSATU.com – Tiga pendaki asal Tasikmalaya yang hilang kontak di Gunung Balease, Luwu Utara, ditemukan dalam kondisi selamat. Ketiganya dite...
Politik26 November 2024 15:49
Seto Mencoblos di TPS 4, Rezki di TPS 11 Rappocini
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Andi Seto Gadhista Asapa dan Rezki Mulfiati Lutfi siap menggunakan...
Bisnis26 November 2024 15:31
Khusus Rute Pinrang dan Sengkang, Cahaya Bone Beri Potongan Harga Rp50 Ribu
Salah satunya dengan kolaborasi bersama Kallafriends menghadirkan program #ditraktirkallafriends dengan promo potongan harga hingga 50 ribu ripuah yan...
Politik26 November 2024 14:51
Tidak Dapat Undangan Mencoblos, Apakah Bisa Pakai KTP? Ini Kata KPU Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemungutan suara pada Pilkada Serentak 2024 digelar besok, Rabu 27 November 2024. Pemilih yang namanya tercatat di da...