Logo Sulselsatu

Jabat Direktur PDAM Parepare, Firdaus Djollong Optimistis Tingkatkan Mutu Layanan

Asrul
Asrul

Rabu, 27 November 2019 13:39

Direktur PDAM Kota Parepare, Andi Firdaus Djollong. (Sulselsatu/Andi Fardi)
Direktur PDAM Kota Parepare, Andi Firdaus Djollong. (Sulselsatu/Andi Fardi)

SULSELSATU.com, PAREPARE – Direktur Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Parepare, Andi Firdaus Djollong menargetkan peningkatan mutu pelayanan.

Mantan Legislator DPRD Parepare itu menegaskan, PDAM akan secara marathon terus berupaya meningkatkan mutu pelayanan. Para pejabat ditekankan turun langsung ke lapangan memelihara sumber-sumber air.

“Karena mutu pelayanan tentunya tidak lepas dari sumber air yang ada. Ada 14 titik sumur dalam yang jadi sumber air kita. Itu menggunakan geolistrik,” tutur Firdaus, Rabu (27/11/2019).

Baca Juga : Puang Solong Tak Kunjung Dilantik sebagai Pimpinan DPRD Maros, Taufan Pawe Abaikan Putusan DPP Golkar?

Menurut dia, dalam menunjang mutu pelayanan, tentunya sumber sumber air tersebut harus terpelihara dengan baik.

Firdaus pum mengaku akan menginstruksikan para Kabag dan Kacab agar bekerja sesuai tugas, pokok dan fungsi (Tupoksi) masing-masing.

“Ini baru kami dilantik, insyaallah kita akan tugaskan mereka bekerja sesuai tupoksi. Seluruh kepala bagian harus turun langsung ke lapangan untuk meningkatkan mutu pelayanan. Sehingga ke depan pelayanan kepada para pelanggan akan jauh lebih baik,” kata Firdaus.

Baca Juga : Taufan Pawe Instruksikan Kader Golkar Solid Menangkan Uji-Sahabuddin di Pilkada Bantaeng

Seperti yang diketahui, Firdaus Djollong dilantik sebagai Direktur PDAM Parepare menggantikan Lukman Hakim yang purna tugas.

Wali Kota Parepare HM Taufan Pawe dalam acara pengambilan sumpah menekankan direktur yang baru diharapkan mampu membuat terobosan.

Salah satu penekanan Walikota yakni bagaimana persoalan air bersih di Parepare ini ditangani dengan baik sehingga dapat meminimalisir keluhan pelanggan.

Baca Juga : Taufan Pawe Garansi Penentuan Cakada dan Pimpinan DPRD Golkar Tanpa Mahar

Taufan Pawe juga menekankan agar ada peningkatan SDM serta kesejahteraan karyawan.

Penulis: Andi Fardi
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...