Logo Sulselsatu

Inaugurasi Manajemen 2018 Usung Tema Nekropolis

Asrul
Asrul

Sabtu, 30 November 2019 17:30

istimewa
istimewa
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Manajemen, Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin menggelar Inagurasi Manajemen 2018 di Gedung Mulo, Jumat (29/11/2019).
Inaugurasi ini mengusung tema “Nekropolis” sebagai perwujudan dari kota modern yang hancur.
Koordinator Steering, Febri mengatakan kegiatan inagurasi rutin dilakukan secara kultural sebagai bagian dari pengukuhan, namun untuk kali ini sedikit mengangkat tema yang berbeda.
“Mengangkat konsep teatrikal, di dalamnya mengenai konsep ekologi, bagaimana pandangan kita selaku mahasiswa melihat fenomena yang ada disekitar,” ujarnya.
Ia menggambarkan, Nekropolis baginya adalah sebuah pemaknaan dari kota-kota yang kini mati, dengan segala modernitas namun tak selaras dari segi lingkungannya.
Untuk itu, kata Febri, pagelaran inagurasi ini sebagai bentuk kampanye lingkungan, untuk merasakan apa yang terjadi di sekitar kita, menjajal sudut pandang baru serta kesenjangan sosial yang diabaikan.
“Ini bentuk kampanye sebenarnya, kita melihat lingkungan seperti ini, yang masih banyak sampah limbah dan asap,” katanya.
Sementara itu, Ketua Panitia, Muhammad Alifuddin mengatakan seluruh kegiatan melibatkan angkatan 2018.
“Kepanitian dan talent panggung itu libatkan seluruh angkatan manajemen 2018,” ujarnya.
Talent yang ditampilkan yakni angngaru, tari paduppa, teater, paduan suara, perkusi, puisi, live mural, akustik, tari kontemporer.
Penulis : Resti Setiawati
Editor: Kink Kusuma Rein

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...