Bupati Indah Buka Musda Muhammadiyah Lutra

Bupati Indah Buka Musda Muhammadiyah Lutra

SULSELSATU.com, LUWU UTARA – Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani secara resmi membuka Musyawarah Daerah (Musda) Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Luwu Utara periode 2014-2018, di Warkop Adira Masamba, Sabtu (30/11/2019).

IDP, sapaan akrab Bupati Lutra dalam sambutannya mengatakan pemuda menjadi salah satu elemen penting yang berperan dalam pembangunan daerah.

“Kaum pemuda ini sebenarnya adalah kaum yang paling menentukan, asal bisa menempatkan dirinya dalam mengambil peranan, seperti harus independen. Walau tentunya godaan untuk masuk kedalam politik praktis pasti ada, tapi tetap komitmen jaga independensi,” ujarnya.

Musyawarah Daerah Pemuda Muhammadiyah kali ini mengangkat tema “Masifikasi Kepemimpinan Pemuda untuk Luwu Utara Berkeadaban”.

“Bicara keberadaban, artinya merawat kebersamaan serta menjaga harmonisasi. Yuk pemuda Muhammadiyah menjadi bagian dari solusi, bukan masalah. Caranya fokus dengan mencari solusi, bukan cari masalah. Sehingga betul-betul jadi elemen yang membantu pembangunan di Lutra, bukan menjadi beban, apalagi melihat kualitas dan kuantitas pemuda di Luwu Utara. Saya berharap untuk berdayakan organisasi ini karena ada banyak hal yang bisa dilakukan. Hasilnya, Insya Allah membawa Luwu Utara menuju ke berkeadaban,” kata Indah.

Sebelumnya, Ketua Pemuda Muhammadiyah Luwu Utara, Syahruddin menyebutkan situasi Indonesia pasca pemilu serentak 2019 serta dinamika adanya politik sektarian yang tentunya bisa meretakkan harmonisasi.

“Ke depannya ada pilkada 2020, diharapkan tidak meretakkan harmonisasi. Pemuda Muhammadiyah mengajak seluruh pemuda lintas elemen untuk menjaga demokrasi serta menjaga idealisme pemuda. Dengan Musda ini diharapkan akan memasifkan gerakan pemuda Muhammadiyah untuk Luwu Utara ke depannya,” tuturnya.

Turut hadir pada kesempatan ini Pimpinan Daerah Muhammadiyah Luwu Utara, Misbah, dan Pimpinan Pemuda Muhammadiyah Wilayah Sulsel.

Editor: Kink Kusuma Rein

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga