SULSELSATU.com, MAKASSAR – DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) akan menggelar pertemuan dengan Ketua Fraksi dan pimpinan DPRD dari PKS se-Indonesia.
Mereka akan berkumpul di Jakarta pada 4 sampai 5 Desember 2019. Akan dihadiri langsung oleh Ketua Dewan Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al Jufri dan Presiden PKS Sohibul Iman.
Baca Juga : RMS dan Tamsil Linrung Restui Muzayyin Arif Maju Pilkada Sinjai
Wakil Ketua DPRD Sulsel dari PKS Muzayyin Arif mengatakan bahwa pertemuan itu dalam rangka mengkoordinasi kerja-kerja Fraksi PKS se-Indonesia di parlemen.
“Tentu juga pembahasan Pilkada serentak, mengingat tahun depan beberapa daerah di Indonesia akan berpesta demokrasi termasuk di Sulsel,” kata Muzayyin di ruang kerjanya, Senin (2/12/2019).
Muzayyin pun berharap pasca pertemuan tersebut, visi misi perjuangan di parlemen bisa kompak dan serentak untuk kepentingan masyarakat.
Baca Juga : Luncurkan Buku, Muzayyin Arif: Bentuk Pertanggung Jawaban Abadi
“Kita menginginkan bahwa agenda perjuangan PKS di parlemen bisa sama. Tetap mengutamakan kepentingan konstituen yang diwakili PKS,” ujarnya.
Penulis: Asrul
Editor: Awang Darmawan
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar