Logo Sulselsatu

3 Korban Meninggal Kecelakaan di Sidrap Dapat Santunan Jasa Raharja Parepare

Asrul
Asrul

Senin, 02 Desember 2019 10:51

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Jasa Raharja Parepare memberikan santunan meninggal dunia kepada tiga korban kecelakaan yang terjadi di Jalan Poros Sengkang, Kelurahan Kanyuara, Kecamatan Watang Sidenreng, Kabupatem Sidrap.

Tabrakan maut itu melibatkan kendaraan roda dua RX KING tanpa plat Nopol dengan dan kendaraan roda empat Toyota Innova No.pol B.2653.KKU.

Kepala Jasa Raharja Perwakilan Parepare, Sugeng Prastowo mengatakan, tiga korban meninggal yaitu Sumehendri (19) Bua Nergis (40) dan Ismail Muh Ali (40).

Baca Juga : Syaharuddin Alrif Prioritaskan Pembangunan Jembatan Darurat di Desa Bulucenrana

“Setelah menerima laporan kecelakaan dari pihak Polres Sidrap, kami langsung menjemput bola ke domisili ahli waris korban untuk menyampaikan belasungkawa serta memastikan bahwa ahli waris korban berhak menerima santunan Jasa Raharja,” ujarnya, Senin (2/12/2019).

Penyerahan santunan meninggal dunia, lanjut Sugeng, merupakan amanat UU No 34 dan PMK No. 16 tahun 2017, bagi korban meninggal dunia Jasa Raharja memberikan hak santunan sebesar Rp 50.000.000 kepada masing-masing ahli waris korban.

“Adapun Jasa Raharja Perwakilan Parepare sampai dengan bulan November 2019, telah menyerahkan dana santunan kecelakaan lalu lintas di wilayah Parepare dan sekitarnya sebesar Rp11,4 Miliar. Adapun santunan Jasa Raharja ini merupakan bukti negara hadir bagi masyarakat,” jelasnya.

Baca Juga : Syaharuddin Alrif Serahkan Bantuan Alat Panen Modern kepada 14 Kelompok Tani Sidrap

Penulis: Andi Fardi
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Sulsel26 April 2025 09:34
Wali Kota Parepare Tasming Hamid Turun Pantau Lokasi Kebakaran, Pastikan Warga Dapat Bantuan
SULSELSATU.com, PAREPARE – Kebakaran menghanguskan sebuah bengkel milik warga bernama Jumadi di Jalan Gelora Mandi, Jumat malam, 25 April 2025. ...
Video25 April 2025 22:24
VIDEO: Aksi Unjuk Rasa di Jalan A.P. Pettarani Makassar
SULSELSATU.com – Aksi unjuk rasa yang digelar oleh sekelompok demonstran di depan Kantor Disnaker di Jalan A.P. Pettarani, Makassar, Jumat (25/4...
Hukum25 April 2025 22:20
Dirjen AHU Dorong Notaris Sulsel Dukung Transformasi Layanan Digital
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kementerian Hukum tengah mengakselerasi transformasi digital layanan publik, termasuk layanan Administrasi Hukum Umum...
Video25 April 2025 20:38
VIDEO: Kebakaran Bengkel Motor di Dekat Stadion Gelora Mandiri Parepare
SULSELSATU.com – Sebuah bengkel motor terbakar di jalan menuju Stadion Gelora Mandiri pada Jumat sore. Kebakaran yang terjadi secara tiba-tiba itu s...