LIVERPOOL – Liverpool tampil perkasa kala menjamu Everton di Andield pada lanjutan Liga Inggris, Kamis (5/12/2019) dini hari Wita. Anak asuh Jurgen Klopp menang 5-2 atas sang tamu.
Liverpool berhasil mencetak empat gol di babak pertama lewat sepasang gol Divock Orig, Xherdan Shaqiri, dan Sadio Mane. Dua gol awal Liverpool sendiri tak lepas dari kejelian Sadio Mane dalam membaca arah permainan dan memberikan umpan matang.
Gol pertama dicetak oleh Origi di menit keenam. Gol ini bermula dari penetrasi Mane yang diakhiri dengan umpan terobosan. Keputusan kiper Everton, Jordan Pickford untuk maju berujung kesalahan.
Baca Juga : Harry Kane Musim Ini, Top Skor dan Top Assist
Origi lebih cepat mendapatkan bola dan melewati Pickford. Tanpa kesulitan, Origi kemudian menceploskan bola ke gawang yang sudah kosong.
Shaqiri kemudian menggandakan keunggulan menjadi 2-0 di menit ke-17. Aksi individu Mane yang bergerak melakukan tusukan ternyata tak berujung tembakan ke gawang melainkan umpan terobosan.
Pergerakan Shaqiri tak diduga oleh bek-bek Everton dan pemain asal Swiss itu bisa meneruskan umpan matang tersebut menjadi gol.
Baca Juga : Hasil Liga Inggris: Arsenal Hajar Newcastle 4-0
Empat menit berselang, Everton menunjukkan sinyal perlawanan dengan gol balasan yang dicetak oleh Michael Keane. Keane memenangkan duel perebutan bola melawan Dejan Lovren dan kemudian menggetarkan gawang Liverpool yang dijaga oleh Adrian.
Lovren kemudian menebus kesalahannya dalam proses gol ketiga. Lovren dengan cermat melepaskan umpan panjang ke jantung pertahanan Everton. Origi bisa menerima umpan dengan baik dan kembali menaklukkan Pickford untuk kedua kalinya pada menit ke-31.
Pada menit akhir babak pertama, kerja sama Sadio Mane dan Trent Alexander-Arnold menampilkan skema serangan cepat Liverpool. Dua pemain itu bekerja sama dan diakhiri tendangan kaki kiri Mane yang membuat bola bersarang di pojok kanan gawang.
Baca Juga : Hasil Liga Inggris: Hajar Aston Villa 6-1, City Depak Leicester
Everton kemudian sukses membalas beberapa detik kemudian. Umpan silang Bernard disambut sundulan kepala Richarlison yang berdiri di antara Lovren dan Virgil van Dijk.
Setelah banjir gol di babak pertama, permainan tetap berlangsung menarik di babak kedua. Namun kedua tim tidak lagi mudah mencetak gol seperti halnya di babak pertama.
Kedua pelatih sama-sama memasukkan pemain pengganti tetapi kebuntuan tetap terjadi di babak kedua.
Baca Juga : Hasil Liga Inggris: Dominasi Pertandingan, Liverpool Hajar Sheffield 2-0
Salah satu momen menarik di babak kedua adalah di menit ke-84 ketika kedua tim bergantian gagal memanfaatkan peluang emas.
Liverpool lebih dulu mendapatkan kesempatan mencetak gol kelima. Mane lepas dari jebakan offside, melewati Pickford namun tidak punya kesempatan melepaskan tembakan di waktu yang tepat.
Tak lama berselang, Moise Kean punya kesempatan duel satu lawan satu dengan Adrian. Namun tendangan Kean masih melebar tipis di sisi kanan gawang.
Baca Juga : Hasil Liga Inggris: City Menang Tipis atas Everton
Liverpool akhirnya bisa mencetak gol di babak kedua lewat kaki Georginio Wijnaldum di menit ke-90. Gol ini diawali aksi Roberto Firmino di sisi kanan pertahanan Everton.
Firmino melewati satu pemain dan menyodorkan bola ke Wijnaldum. Wijnaldum lalu mengirim bola ke arah tiang jauh dan membuat skor menjadi 5-2. Skor tersebut bertahan hingga akhir pertandingan.
Susunan pemain
Liverpool (4-3-3): Adrian; Trent Alexander-Arnold (Joe Gomez 83), Dejan Lovren, Virgil van Dijk, Andy Robertson; Georginio Wijnaldum, Adam Lallana (Jordan Henderson 72), James Milner; Xherdan Shaqiri, Sadio Mane, Divock Origi (Roberto Firmino 73)
Everton (5-4-1): Jordan Pickford; Djibril Sidibe (Bernard 35), Mason Holgate, Yerry Mina, Michael Keane, Lucas Digne; Alex Iwobi, Tom Davies (Morgan Schneiderlin 72), Gylfi Sigurdsson, Richarlison; Dominic Calvert-Lewin (Moise Kean 60).
Editor: Hendra Wijaya
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar