Logo Sulselsatu

Hasil Liga Inggris: MU Kalahkan Tottenham 2-1

Asrul
Asrul

Kamis, 05 Desember 2019 08:55

istimewa
istimewa

MANCHESTER – Manchester United memetik poin penuh kala menjamu Tottenham Hotspur pada pekan ke-15 Liga Inggris, Kamis (5/12/2019) dini hari Wita. Ini adalah kali pertama bagi Jose Maurinho kembali ke Old Trafford sebagai lawan pasca-dipecat tahun lalu.

MU berhasil menang 2-1 atas Tottenhan. Pertandingan baru berjalan enam menit, MU sudah unggul. Sepakan Marcus Rashford yang berhasil membobol gawang Tottenham.

Tottenham mencoba menyamakan kedudukan pada menit 12. Namun tendangan langsung Harry Kane masih melebar.

Baca Juga : Harry Kane Musim Ini, Top Skor dan Top Assist

MU kembali mendapatkan peluang pada menit 23. Namun percobaan dari Mason Greenwood masih gagal menghasilkan gol.

Pemain MU, Jesse Lingard mendapatkan peluang pada menit 28. Sayang umpan dari Ashley Young gagal dimanfaatkan dengan baik.

Tottenham akhirnya bisa menyamakan kedudukan pada menit 39. Tendangan Dele Alli yang berhasil menembus gawang MU yang dikawal oleh David de Gea, meski wasit sebelum mengesahkan gol harus melihat VAR terlebih dahulu.

Baca Juga : Hasil Liga Inggris: Arsenal Hajar Newcastle 4-0

Tidak membutuhkan waktu lama bagi MU untuk kembali unggul usai turun minum. MU menambah gol melalui tendangan penalti Marcus Rasford.

Sebelumnya, pemain Tottenham, Moussa Sissoko melakukan pelanggaran di kotak terlarang terhadap Marcus Rashford pada menit 47.

Tottenham melalukan percobaan melalui Son Heung-min pada menit 52. Namun upaya Son masih gagal setelah tendangannya masih bisa diblok.

Baca Juga : Hasil Liga Inggris: Hajar Aston Villa 6-1, City Depak Leicester

Menit 62, MU kembali mendapatkan peluang. Kali ini upaya dari Daniel James tidak menghasilkan gol.

Tottenham mendapatkan peluang melalui Serge Aurier pada menit 83. Sayangnya tendangan dari Serge Aurier tidak tepat sasaran.

Susunan pemain

Baca Juga : Hasil Liga Inggris: Dominasi Pertandingan, Liverpool Hajar Sheffield 2-0

Manchester United: David de Gea; Aaron Wan-Bissaka, Victor Lindelof, Harry Maguire, Ashley Young; Scott McTominay, Fred, Mason Greenwood (Andreas Pereira 80′), Jesse Lingard (Luke Shaw 87′), Daniel James; Marcus Rashford

Tottenham Hotspur: Paulo Gazzaniga; Jan Vertonghen, Toby Alderweireld, Davinson Sanchez, Serge Aurier; Harry Winks (Tanguy Ndombele 70′), Moussa Sissoko (Giovani Lo Celso 86′), Song Heung-min, Dele Alli, Lucas Moura (Christian Eriksen 64′); Harry Kane

Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...