SULSELSATU.com, MAKASSAR – DPW Partai NasDem Sulsel tengah menggodok beberapa tahapan terhadap seluruh Calon Kepala Daerah (Cakada) yang mendaftar di NasDem yang akan diusung kelak di Pilkada 2020.
Salah satu tahapan yang saat ini berproses adalah survei bagi Cakada. NasDem melibatkan tujuh lembaga survei untuk mengukur kekuatan mereka.
“Sejauh ini sebanyak 126 Cakada yang mendaftar di NasDem dari 12 kabupaten/kota, inilah yang akan di survei,” kata Sekretaris DPW NasDem Sulsel, Syaharuddin Alrif, Ahad (8/12/2019).
“Sudah ada tujuh lembaga survei yang melakukan survei, hasilnya akan menjadi pedoman untuk menentukan siapa calon yang akan diusung,” tambah Wakil Ketua DPRD Sulsel ini.
DPW NasDem Sulsel kata Syahar juga akan menjadwalkan melaksanakan fit and proper test dengan melibatkan sejumlah akademisi dari berbagai universitas di Makassar. Hanya saja sampai saat ini belum ditentukan jadwal fit and proper test.
“Fit and proper test itu akan kita gelar secara live, agar masyarakat bisa menyaksikan,” kata mantan Ketua Pemuda Muhammadiyah Sulsel tersebut.
Penulis: Asrul
Editor: Kink Kusuma Rein
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel
Komentar