Logo Sulselsatu

Pemkab Sinjai Terima Bantuan Kapal Pelra dari Kemenhub

Asrul
Asrul

Selasa, 10 Desember 2019 16:32

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, SINJAI Dinas Perhubungan Sinjai mendapat bantuan berupa satu uniy kapal pelayaran rakyat (Pelra) dari Dirjen Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan.

Bantuan tersebut diterima oleh Kepala Dinas Perhubungan Andi Irwansyahrani Yusuf di Galangan Kapal PT. Swarna Centra Buana Indonesia di Kabupaten Bulukumba.

Irwan mengatakan, kapal Pelra ini diberi nama ‘Benawa Nusantara 105’ yang merupakan modal transportasi alternatif bagi masyarakat Sinjai. Setidaknya dengan adanya kapal ini, bisa menjadi fokus untuk membangun konektifitas antar pulau, apalagi Sinjai diketahui memiliki beberapa pulau.

Baca Juga : Kemenhub Serahkan Sembilan Pelabuhan Pengumpan ke Pemprov Sulsel

“Pemerintah pusat tentu berharap dengan adanya bantuan kapal yang berstatus hibah ini tak lain difungsikan untuk pelayanan masyarakat. Selain itu dapat menjadi penunjang pengembangan kepariwisataan di Kabupaten Sinjai ke depan,” ujar Irwan di Sinjai, Selasa (10/12/2019).

Irwan menjelaskan, kapal ini memiliki bobot seberat 35 GT dan mampu melaju dengan kecepatan 9 knot untuk memuat penumpang, barang maupun berbagai kebutuhan masyarakat di Kabupaten Sinjai.

Selain itu kapal ini juga dilengkapi dengan sistem navigasi yang lengkap. Kelebihan lainnya, di kabin penumpang sudah di lengkapi dengan pendingin ruangan, audio visual, dapur minimalis, WC sampai dengan penunjang keselamatan penumpang (life jacket) untuk anak-anak dan dewasa.

Baca Juga : Hamka Gani Ajak Warga Kampala Bersatu Majukan Desa

Penulis: Andi Irfan Arjuna
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video26 November 2024 15:53
VIDEO: Tiga Pendaki Hilang di Gunung Balease Ditemukan Selamat, Satu Alami Luka
SULSELSATU.com – Tiga pendaki asal Tasikmalaya yang hilang kontak di Gunung Balease, Luwu Utara, ditemukan dalam kondisi selamat. Ketiganya dite...
Politik26 November 2024 15:49
Seto Mencoblos di TPS 4, Rezki di TPS 11 Rappocini
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Andi Seto Gadhista Asapa dan Rezki Mulfiati Lutfi siap menggunakan...
Bisnis26 November 2024 15:31
Khusus Rute Pinrang dan Sengkang, Cahaya Bone Beri Potongan Harga Rp50 Ribu
Salah satunya dengan kolaborasi bersama Kallafriends menghadirkan program #ditraktirkallafriends dengan promo potongan harga hingga 50 ribu ripuah yan...
Politik26 November 2024 14:51
Tidak Dapat Undangan Mencoblos, Apakah Bisa Pakai KTP? Ini Kata KPU Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemungutan suara pada Pilkada Serentak 2024 digelar besok, Rabu 27 November 2024. Pemilih yang namanya tercatat di da...