SULSELSATU.com, MAKASSAR – Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah (NA) mengatakan akan memberhentikan pembangunan stadion Barombong dalam kurun waktu yang cukup panjang.
Nurdin menjelaskan, pemberhentian proyek pembangunan mantan Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo itu dikarenakan banyaknya persoalan struktur bangunan yang didapat dari hasil audit konstruksi yang dikeluarkan oleh tim ahli konstruksi yang berasal dari Fakultas Teknik Unhas.
“Nah ini tidak ada kegiatan pembangunan (tidak ada kegiatan bangunan Stadion Barombong),” kata Nurdin Saat ditemui di kantor Gubernur Sulsel, Jalan Urip Sumoharjo Makassar, Senin (23/12/2019).
Baca Juga : Disebut Masuk Tim Pemenangan Paslon di Pilgub Sulsel, Ini Kata Nurdin Abdullah
Mantan Bupati Bantaeng dua periode itu mengaku lebih memilih melakukan renovasi Stadion Mattoangin ketimbang harus menyelesaikan persoalan pembangunan Stadion Barombong.
Pasalnya, jika melanjutkan dua pembangunan stadion tersebut, kemungkinan besar tidak akan selesai karena masalah anggaran dan fokus penyelesaian pembangunan yang tidak terbagi.
“Iya (kita berhentikan pembangunan nya), supaya kita fokus, bisa selesai. Mattoanging bisa selesai. Kalau dua-duanya kita kerja tidak ada yang bisa selesai,” katanya.
Baca Juga : Iksan Iskandar Bersama Warga Jeneponto Terharu Saat Bertemu Nurdin Abdullah
Terkait kapan akan dilanjutkan penyelesaian pembangunan Stadion Barombong, Nurdin mengaku tidak akan melanjutkan pembangunan Stadion Barombong sebelum dilakukan pengerjaan jalan di dekat kawasan tersebut.
“Makanya, kita luruskan dulu semua, kita hitung biayanya, kalau ini kita bongkar dulu semua, pasti kan bengkak. Yang kedua infrastruktur menuju Barombong, ini juga yang menjadi penting, ini yang perlu, karena kalau menggunakan akses sekarang nggak mungkin,” tambahnya.
Penulis: Jahir Majid
Editor: Awang Darmawan
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar