JAKARTA – Brio Satya mendepak Calya dan saudaranya, Sigra sebagai Low Cost Green Car (LCGC) terlaris jelang akhir tahun.
Melansir 100Kpj, pada periode November 2019, Brio Satya yang sudah terjual ke konsumen mencapai 5.252 unit.
Artinya city car berlogo H tersebut mampu menumbangkan Calya dan Sigra yang memiliki muatan penumpang lebih banyak serta bagasi lebih besar.
Baca Juga : Lebih Garang, Penampakan Agya GR-Sport yangTak Lagi di Kelas LCGC
Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor sebagai agen pemegang merek Honda, Yusak Billy mengatakan, alasan Brio Satya masih diminati konsumen karena memiliki performa yang baik, namun bahan bakarnya tetap efisien.
“Kami juga memiliki program penjualan yang menarik untuk meringankan konsumen. Seperti bebas biaya perawatan, dan jasa selama empat tahun atau 50 ribu kilometer untuk para loyalitas Honda. Sekarang Brio Satya paling tinggi di kelasnya dengan panga pasar 25 persen,” ujar Yusak Billy, Selasa (24/12/2019).
Dalam periode yang sama, Calya hanya terjual 4.761 unit, atau menempati posisi kedua. Kemudian saudara kandungnya, Sigra terjual 4.144 unit.
Baca Juga : Jelang Akhir Tahun, KALLA Berbagi Salurkan Ratusan Paket Makanan Bagi Masyarakat
Sedangkan Agya ada diurutan keempat dengan catatan penjualannya 2.377 unit di bulan 11.
Lalu diikuti oleh Ayla 2.163 unit, sementara data Datsun GO dan GO+ digabung menjadi satu hasilnya 430 unit, dan posisi buncit Wagon R yang terjual 291 unit.
Secara total, penjualan LCGC di November hanya menorehkan 19.418 unit, menurun sedikit dibandingkan tahun lalu, sebab di bulan yang sama masih mencapai 19.423 unit.
Baca Juga : Promo Akhir Tahun, XL Axiata Beri Diskon Hingga 50 Persen
Editor: Hendra Wijaya
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar