VIDEO: Wakil Ketua DPRD Jeneponto Santuni Penderita Tumor Ganas

VIDEO: Wakil Ketua DPRD Jeneponto Santuni Penderita Tumor Ganas

SULSELSATU.com, JENEPONTO – Wakil Ketua I DPRD Jeneponto, Irmawati mengunjungi Salassa Dg Lewa (50), penderita tumor ganas di Lingkungan Lombu Peo, Kelurahan Pantai Bahari, Kecamatan Bangkala, Jeneponto.

Irmawati mendatangi Salassa di rumahnya usai mengetahui dari media sosial bahwa ada warga miskin yang terkena tumor ganas dan butuh biaya.

Legislator dari Partai Golkar ini langsung bergegas mencari tahu rumah Salassa bersama jurnalis Sulselsatu.com, Dedi Jentak, Selasa sore (25/12/2019).

Setelah hampir 30 menit mencari tahu rumah Salassa, akhirnya ditemukan.

Pada kesempatan itu Irmawati yang mendapati Selasa terbaring lemah langsung memberikan bantuan dana.

Hari ini Rabu (26/12/2018) Salassa akan dibawa ke Rumah Sakit Lanto Dg Pasewang lalu akan dirujuk rumah sakit di Makassar.

Istri Salassa, Sitti Jawiya Dg Sugi kepada Sulselsatu.com mengatakan, jika suaminya mulai terkena penyakit tumor sejak tahun 2017, waktu itu tumornya masih sebesar kelereng.

Videographer: Dedi
Video Editor: Andi Hermanto
Editor: Kink Kusuma Rein

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga