Pemkot Palopo Sudah Tuntaskan Iuran BPJS Kesehatan Penerima Bantuan
SULSELSATU.com, PALOPO – Wali Kota Palopo, Judas Amir mengatakan, pembayaran BPJS Kesehatan bagi masyarakat Palopo sudah tuntas sejak satu pekan lalu.
Judas menjelaskan selama ini, masyarakyat dihebohkan dengan kenaikan pembayaran BPJS Kesehatan yang naik secara drastis, namun saat ini melalui pemerintahan yang dipimpinnya, berhasil membayarnya dengan tuntas.
Olehnya itu, Judas Amir meminta kepada seluruh RT dan RW agar tidak risau dengan kenaikan iuran BPJS Kesehatan. Karena pemerintah tentu hadir untuk masyarakat, khususnya di Kota Palopo.
Apalagi, lanjut Judas Amir, Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah ada di tengah-tengah masyarakat Kota Palopo. Menurutnya, dari 100 persen pembayaran BPJS Kesehatan, 40 persen sudah dibantu oleh Pemprov Sulsel.
“Mengenai BPJS sudah tuntas dan 40 persen dari APBD tingkat satu melalui Gubernur Sulsel. Tidak usah risau pembayaran BPJS Bapak ibu semua sudah dibayarkan dan 40 persen dibayar oleh Bapak Gubernur,” jelasnya.
Lebih lanjut, Judas Amir mengaku, tidak ingin menyampaikan kepada masyarakat bahwa ini sepenuhnya dari Pemerintah Kota Palopo, karena ada sebagian dari Pemerintah Provinsi Sulsel.
“Saya tidak mau mengaku-ngaku yang bukan hak saya. BPJS tuntas di Kota Palopo,” pungkasnya.
Sementara, Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah, menambahkan, semua yang dilakukan Wali Kota Palopo ini merupakan sebuah inovasi baru, dengan mempermudahkan RT dan RW dengan pembayaran insentif melalui non tunai.
“Pokonya kita support penuh, apa yang menjadi inovasi dari Pak Wali Kota Palopo dan Bupati Luwu ini,” tutupnya.
Penulis: Jahir Majid
Editor: Hendra Wijaya
Cek berita dan artikel yang lain di Google News