Logo Sulselsatu

Kahfi Garansi ke Zulhas 25 Suara PAN di Sulsel Solid

Asrul
Asrul

Selasa, 31 Desember 2019 12:36

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Sulsel, Ashabul Kahfi optimistis 25 suara di daerah ini solid kepada Zulkifli Hasan (Zulhas) untuk bertarung kembali sebagai calon ketua umum (Caketum) pada Kongres DPP PAN awal Januari 2020 nanti. 24 suara di DPD kabupaten/kota dan satu suara DPW.

“Insyallah Sulsel selalu solid. Dari periode ke periode dalam pemilihan Caketum, termasuk hari ini. InsyaAllah,” kata Kahfi, Selasa (31/12/2019).

Kahfi membeberkan alasannya kembali mendukung Zulhas pada Kongres DPP PAN nanti. Menurut dia, Wakil Ketua MPR RI itu memiliki kapasitas dan pengalaman.

Baca Juga : PAN Komitmen Gerakkan Kader Hingga TPS Menangkan Andalan Hati di Pilgub Sulsel

Bagi Kahfi, pengalaman yang paling penting. Menurut dia, Zulhas berhasil membawa PAN melewati berbagai persoalan. Dan tetap eksis sampai sekarang ini.

“Komunikasi beliau cukup bagus, baik dari DPD dan DPW. Lima tahun Zul itu menghabiskan waktunya mengurus PAN, bahkan tidak ada waktunya untuk keluarga. Dan sosok itu sulit untuk ditemukan,” ungkapnya.

Penulis: Asrul
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...