Logo Sulselsatu

Antisipasi Cuaca Buruk, Pemkot Parepare Siagakan Posko Bencana

Asrul
Asrul

Senin, 06 Januari 2020 08:22

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Pemerintah Kota Parepare menyiagakan posko bencana, sebagai upaya mengantisipasi dampak cuaca buruk di musim penghujan.

Wakil Wali Kota Parepare, Pangerang Rahim dan Sekkot Parepare, H Iwan Asaad, selaku Ex Officio Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Parepare telah turun memantau kondisi terkini pasca angin kencang dan intensitas hujan tinggi.

Baca Juga : Musim Hujan Rawan Genangan, Ini Tips Berkendara Melewati Genangan Agar Aman

Dalam pemantauan itu, Wawali dan Sekda juga mengecek persiapan Posko Bencana di BPBD dan Dinas Sosial (Dinsos).

“Posko Bencana di Dinsos mulai tadi malam. Sedangkan di BPBD, Damkar dan CC 112 setiap hari walaupun kondisi cuaca normal saja,” katanya, Senin (6/1/2020).

Khusus di Dinsos, kata Iwan Asaad, memastikan stok beras dan bahan pangan agar dapat didistribusikan bagi yang memerlukan.

Baca Juga : Simak Tips Berkendara dengan Sepeda Motor saat Hujan

“Kita juga akan minta bantuan terpal dari Dinsos Sulsel untuk digunakan di Parepare, karena sementara habis terpalnya,” lanjut Iwan.

Selain itu, Iwan yang juga Plt Kepala Dinas Kesehatan Parepare, sudah meminta para Kepala Puskesmas agar siaga pelayanan di Puskesmas karena bencana ini.

Terkait kerusakan dan kerugian materi maupun adanya korban jiwa, Iwan mengaku, masih dilakukan pendataan oleh camat dan lurah untuk disampaikan di Posko BPBD. Begitupun pohon tumbang telah langsung ditangani, dengan prioritas akses jalan dan rumah warga.

Baca Juga : Gerakan Pangan Murah Jadi Solusi Pemkot Tekan Laju Inflasi di Parepare

Kepala Pelaksana BPBD Parepare, Muh Rusli mengatakan, kerusakan dan kerugian materi masih dalam pendataan. Namun dia memastikan tidak ada korban jiwa.

“Sementara kita validasi datanya. Tapi data sementara, ada 39 rumah rusak dan 28 pohon tumbang. Korban jiwa nihil, kerugian material belum bisa kami hitung. Sementara bantuan yang bisa kami lakukan hanya terpal itu pun terbatas,” tandasnya.

Penulis: Andi Fardi
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar13 April 2025 19:02
Bosowa Peduli Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Dua Kecamatan Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tim Bosowa Peduli menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada para korban kebakaran yang melanda dua wilayah di Kota Makassar,...
Sulsel13 April 2025 18:52
Kodim Hanya Ada di Palopo, KKLR Dorong Pemerintah Perluas Jangkauan TNI di Luwu Raya
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua Badan Pengurus Wilayah (BPW) Kerukunan Keluarga Luwu Raya (KKLR) Sulawesi Selatan, Hasbi Syamsu Ali, mendorong peme...
Ekonomi13 April 2025 17:17
Pemberdayaan BRI Berhasil Buat Pengusaha Kue Ini Semakin Berkembang
SULSELSATU.com, JAKARTA – Dengan semangat dan kegigihan, Suhartini, pemilik Tien Cakes and Cookies, berhasil mengembangkan bisnis kulinernya dar...
Hukum13 April 2025 16:45
Dorong Ekonomi Kreatif, Kakanwil Kemenkum Sulsel Serukan Peningkatan Permohonan Desain Industri
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Selatan (Kemenkum Sulsel), Andi Basmal, menyerukan pentingnya penguatan ...