Logo Sulselsatu

‘Diparkir’ Jadi Staf Ahli, None: Jangan Pikir Macam-macam

Asrul
Asrul

Kamis, 09 Januari 2020 09:40

Irman Yasin Limpo. (Sulselsatu/Asrul)
Irman Yasin Limpo. (Sulselsatu/Asrul)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah kembali merotasi sejumlah pejabatnya. Salah satu yang dirotasi adalah Irman Yasin Limpo.

Irman Yasin Limpo adalah mantan Kepala Dinas Pendidikan Sulsel yang kemudian dimutasi menjadi Kepala Balitbangda Sulsel.

Rabu (9/1/2020) kemarin, adik kandung Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo itu ‘diparkir’ ke jabatan Staf Ahli Bidang Ekobang dan Keuangan.

Baca Juga : Disebut Masuk Tim Pemenangan Paslon di Pilgub Sulsel, Ini Kata Nurdin Abdullah

None, sapaan karib Irman Yasin Limpo, adalah bakal calon Wali Kota Makassar. Ia memutuskan bakal maju di Pilwali Makassar setelah None dimutasi ke Balitbangda.

Dikonfirmasi usai pelantikan, None enggan berkomentar panjang. Dia mengaku bersyukur masih dipercaya Gubernur Nurdin Abdullah mengisi jabatan eselon II.

None mengaku bersyukur masih diberi kepercayaan oleh Nurdin Abdullah mengisi jabatan Eselon II di lingkup Pemprov Sulsel setelah sebelumnya digeser ke Balitbangda karena Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balitbangda) akan dilebur ke Bappeda Sulsel.

Baca Juga : Iksan Iskandar Bersama Warga Jeneponto Terharu Saat Bertemu Nurdin Abdullah

“Yang jelas saya berterima kasih masih dipercaya oleh Pak Gubernur karena setelah Balitbangda dilebur, saya masih dipercaya mengisi jabatan eselon II,” katanya.

“Jangan pikir macam-macam, pokoknya itu jangan pikir macam-macam,” singkat None.

Penulis: Jahir Majid
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...