Logo Sulselsatu

Jalan Desa Jenetallasa Jeneponto Masih Ada Belum Diaspal

Asrul
Asrul

Kamis, 09 Januari 2020 11:58

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, JENEPONTO – Kepala Desa Je’netalassa, Kecamatan Rumbia, Jeneponto, Basir Suaming mengaku masih ada akses jalan di desanya yang belum diaspal.

Kepala desa yang dilantik pada 31 Desember 2019 kemarin itu menyebutkan, akses jalan yang belum diaspal itu di Dusun Pannambungan.

“Semenjak jadi jalanan belum pernah tersentuh pengaspalan, padahal jalan ini adalah jalan penghubung antara Kabupaten Bantaeng,” ujar Basir kepada Sulselsatu.com, Kamis (9/1/2020).

Baca Juga : VIDEO: Dua Pelaku Pencurian Kuda di Jeneponto Berhasil Diringkus Polisi

Menurut Basir, jalan tersebut sering digunakan oleh warganya ketika ingin ke Kabupaten Bantaeng karena merasa lebih dekat. Untuk itu, Basir berharap pemerintah daerah segera melakukan pengaspalan.

“Harapan saya selaku pemerintah desa sekiranya pemerintah kabupaten dan instansi terkait menjadikan jalan ini skala prioritas untuk diperbaiki. Karena ketika musim hujan, jalan ini becek,” katanya.

Penulis: Dedi
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Pendidikan26 November 2024 19:00
Selamat! Ini Daftar Pemenang Festival Vokasi Satu Hati Regional 2024
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) resmi mengumumkan pemenang Festival Vokasi Satu Hati Regional 2024 dengan Tema The Wait Is Over....
Video26 November 2024 18:37
VIDEO: Viral, Seorang Ibu Nangis Keluhkan Pelayanan Puskesmas
SULSELSATU.com – Sebuah video memperlihatkan video amatir seorang ibu yang menangis keluhkan pelayanan Puskesmas. Kejadian itu terjadi di Puskes...
Bisnis26 November 2024 17:49
Promo Pemilu Honda, Gratis Angsuran 5 Kali dan Potongan Setiap Bulan
Astra Motor Sulsel (Asmo Sulsel) spesial pada hari Pemilihan Umum (Pemilu) tahun ini menghadirkan promo Pemilu....
Video26 November 2024 15:53
VIDEO: Tiga Pendaki Hilang di Gunung Balease Ditemukan Selamat, Satu Alami Luka
SULSELSATU.com – Tiga pendaki asal Tasikmalaya yang hilang kontak di Gunung Balease, Luwu Utara, ditemukan dalam kondisi selamat. Ketiganya dite...