Nurdin Abdullah Terima Kunjungan Pangdam XIV Hasanuddin yang Baru
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Gubernur Sulawesi Selatan, Nurdin Abdullah menerima kunjungan silaturahmi Panglima Kodam (Pangdam) XIV Hasanuddin yang baru, Mayjen TNI Andi Sumangerukka, di Rumah Jabatan Gubernur Sulsel, Sabtu (11/12/2019).
Nurdin menerima langsung kedatangan Pangdam sekira pukul 17.00 Wita. Ia juga merupakan Jenderal asal tanah Bugis-Makassar setelah Pangdam VII Wirabuana Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Zainal Basri Palaguna (1991-1993).
Sumangerukka yang tiba dengan mengenakan batik berwarna merah maroon disambut Nurdin yang mengenakan batik berwarna hijau.
Nurdin membuka pembicaraan dengan menanyakan apa saja kegiatan yang dilakukan Pangdam sebelum ke rujab. Andi Sumangerukka menyampaikan, siang sebelumnya masuk rumah jabatan Pangdam dan sebelumnya bertemu Kapolda.
“Ayah saya orang Bone, ibu saya orang Bulukumba, saya besar di Kendari,” kata Sumangerukka.
Pembicaraan mereka pun cair dengan membahas daerah asal masing-masing. Sumangerukka yang akrab disapa oleh keluarganya Daeng Ako menceritakan riwayat kedinasannya. Nurdin juga menceritakan pengalamannya menghabiskan tahun baru di wilayah Seko, Luwu Utara.
Diketahui, Andi Sumangerukka resmi menjabat sebagai Pangdam XIV/Hasanuddin ditandai dengan acara serah terima jabatan (Sertijab) dengan pejabat sebelumnya Mayjen TNI Surawahadi, di Aula AH Nasution Lantai 3 Mabesad Jakarta Pusat, Kamis (9/1/2020) lalu.
Mayjen TNI Surawahadi menjabat Pangdam XIV/Hasanuddin, satu tahun enam bulan. Ia saat ini menjabat sebagai Koordinator Staf Ahli (Korsahli) Kasad di Mabes AD. Sedangkan Mayjen TNI Andi Sumangerukka sebelumnya menjabat Staf Ahli Bidang Ideologi dan Politik BIN.
Penulis: Jahir Majid
Editor: Kink Kusuma Rein
Cek berita dan artikel yang lain di Google News