SULSELSATU.com, MAKASSAR – Setelah Kota Makassar diguyur hujan selama dua hari, Jalan Toa Daeng, Makassar kembali akan terendam banjir. Air menggenang mulai dari mata kaki sampai pingggang orang dewasa.
Ummi (32), warga Jalan Toa Daeng menyebut daerah tersebut memang langganan banjir setiap memasuki musim penghujan.
“Mulai naik air agak siang (kemarin), tadi malam sempat sedikit masuk ke rumah tapi yang bagian belakang agak tinggi air sampai pinggang orang dewasa karna tempatnya rendah” jelas Ummi, Senin (13/1/2020).
Baca Juga : Makassar Talent Expo 2024 Hadirkan Semangat Bangkit dari Timur Memberdayakan Bangsa
Memang, kata dia, daerah tersebut memang langganan banjir setiap memasuki musim penghujan.
Ia pun berharap adanya tindakan serius dari pemerintah, untuk mengatasi banjir didaerah tersebut, terlebih saat ini intensitas hujan meningkat.
Ia meminta, agar pemerintah membangunan saluran drainase dan perbaikan jalan.
Baca Juga : Bakar Semangat Pendukung MULIA, Aliyah Mustika Sebut Kedaulatan Milik Rakyat
“Belum ada drainasenya, mudah-mudahan kalau sudah di tinjau begini. Jalannya bisa perbaiki atau bisa dikasi naik jalan,” jelasnya.
Penulis: Resti Setiawati
Editor: Awang Darmawan
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar