Logo Sulselsatu

YOSS Masih Bertahan, Pemprov Sulsel Bakal Tetap Rehabilitasi Stadion Mattoanging

Asrul
Asrul

Rabu, 15 Januari 2020 16:40

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sulsel, Andi Arwien Azis. (Sulselsatu/Jahir Majid)
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sulsel, Andi Arwien Azis. (Sulselsatu/Jahir Majid)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulsel akan tetap melanjutkan rencana rehabilitasi Stadion Mattoanging Makassar meski pihak Yayasan olahraga Sulawesi Selatan (YOSS) masih berada di kawasan stadion tersebut.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Sulsel, Andi Arwien Azis mengatakan, perlawanan YOSS terkait penertiban markas PSM Makassar tidak akan mempengaruhi proses rehabilitasi Stadion Mattoanging.

Arwien mengatakan pihaknya telah memastikan semua tahapan untuk melakukan rehabilitasi stadion berkapasitas 15 ribu penonton tersebut sudah dirancang dengan baik. Apa lagi, kata Erwin, pihak Pemprov Sulsel memiliki bukti kepemilikan yang sah aset tersebut.

Baca Juga : Kejar Target Eliminasi TBC, Pemprov Sulsel Terbitkan Pergub

“Kalau rehabilitasi stadion itu jalan, tidak ada yang tertunda dengan dinamika yang ada, terutama dinamika penertiban itu kami tidak terpengaruh dengan itu. Saya dengan jajaran semua memastikan tahapan, tidak akan terpengaruh dengan proses yang ada karena kami sudah sangat yakin bahwa kita pemilik yang sah terhadap aset tersebut dan dan dapat kita lakukan rehabilitasi karena merupakan aset Pemprov, dan tidak pernah ada keluar dari pencatatan aset,” kata Arwien, Rabu (15/1/2020).

Lebih lanjut, Arwien menjelaskan, saat ini Pemprov Sulsel telah mengajukan usulan untuk lelang manajemen konstruksi (MK) Stadion Mattoanging. Lelang kontruksi sendiri dilakukan selama 45 hari dan akan berakhir di akhir Januari mendatang. Kemudian pada awal Februari akan ditentukan pemenang lelang MK

Setelah itu, memasuki pertengahan Maret pemprov sulsel mulai melakukan pengerjaannya.

Baca Juga : Satgas Percepatan Investasi Sulsel Dibentuk, Target Pertumbuhan Ekonomi Hingga 8 Persen

“Lelang kontruksi kalau kita menghitung hari 45 juga kita ambil batas maksimum 45 hari juga proses berarti kita bisa mendapatkan pemenangnya dan mulai bekerja itu di bulan Maret. Apakah itu di pertengahan atau di akhir Maret kita sudah mulai berjalan proses kontruksi” jelasnya.

Namun bagaimana jika pengerjaan rehabilitasi Stadion Mattoanging Makassar terganggu karena adanya ancaman dari pihak YOSS?

Erwin menjelaskan proses rehabilitasi Stadion Mattoanging nantinya akan dikawal oleh pihak yang terkait.

Baca Juga : Berpihak ke Petani, Prof Zudan Diganjar Anugerah Perkebunan 2024

“Ya pasti dikawal saat melakukan rehabilitasi, karena tujuan kami baik, dan semua merespon baik, itikad pemerintah membangun sarana prasarana olahraga, tentu masyarakat kecewa kalau tujuan kita baik membangun atau menghadirkan stadion bertaraf internasional kemudian dihalang-halangi oleh kepentingan tertentu apa yang jelas tujuannya. Karena tujuan kami di Pemprov untuk meningkatkan sarana dan prasarana olahraga,” katanya.

Penulis: Jahir Majid
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...