Logo Sulselsatu

Wawali Parepare Jadi Irup HKN, Ini Pesannya

Asrul
Asrul

Jumat, 17 Januari 2020 09:12

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, PAREPARE – Wakil Wali Kota Parepare, H Pangerang Rahim bertindak sebagai inspektur upacara pada Hari Kesadaran Nasional (HKN), yang digelar di halaman Kantor Setdako, Jum’at (17/01/2020).

Pada kesempatan itu, Pangerang mengatakan, peringatan HKN yang pertama ditahun 2020 ini diharapkan komitmen dan integritas Aparatur Sipil Negara (ASN) dapat lebih dimaksimalkan.

“Mari kita melangkah maju dan menjadikan Parepare sebagai kota berintegritas menuju kota cerdas (smart city) dengan menghadirkan Reformasi birokrasi yang transparan dan akuntabel,” ujarnya.

Baca Juga : Gerakan Pangan Murah Jadi Solusi Pemkot Tekan Laju Inflasi di Parepare

Tidak hanya itu, Ia juga mengimbau, agar Camat, Lurah dan Stakeholder terkait tetap siaga dan waspada terhadap ancaman bencana saat curah hujan tinggi, utamanya menjaga kebersihan lingkungan dan saluran air hujan.

“Kita juga mengharapkan adanya penanggulangan resiko bencana yang terencana, terpadu dan terkoordinasi guna meminimalisir resiko bencana,” harap dia.

Upacara Hari Kesadaran Nasional yang diperingati tiap tanggal 17 pada setiap bulannya selain diikuti seluruh ASN lingkup Pemerintah Kota Parepare, juga dihadiri Sekda Kota Parepare, H Iwan Asaad beserta kepala SKPD, camat dan lurah.

Baca Juga : Untung Menggiurkan, Kejari-Pemkot Parepare Komitmen Berantas Mafia Pupuk

Penulis: Andi Fardi
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Pendidikan21 April 2025 13:42
Wabup Gowa Dorong Penguatan Pendidikan Al-Qur’an Usia Dini di Bontonompo Selatan
Wakil Bupati Gowa Darmawangsyah Muin menghadiri Wisuda Santri Taman Kanak-Kanak Taman Pendidikan Al-Qur’an (TK TPA) BKPRMI Bontonompo Selatan yang d...
Berita Utama21 April 2025 13:41
Kapolres Jeneponto Berikan Penghargaan Kepada Aipda Syamsuryadi Atas Dedikasi dan Tindakan Heroik di Lapangan
SULSELSATU.com, JENEPONTO – Kapolres Jeneponto, AKBP Widi Setiawan, memberikan penghargaan kepada salah satu personel terbaiknya, Aipda Syamsuryadi ...
Sulsel21 April 2025 13:20
Tasming Hamid Apresiasi Dukungan IKKB Sibolata, Targetkan 15 Program Prioritas Jalan Tahun Ini
SULSELSATU.com, PAREPARE – Wali Kota Parepare, Tasming Hamid menghadiri acara syukuran sekaligus silaturahmi yang digelar oleh Ikatan Kerukunan ...
News21 April 2025 12:02
PT Masmindo Dwi Area Klarifikasi Tidak Ada Hubungan dengan Freeport-McMoRan
Isu kerja sama PT Masmindo Dwi Area (MDA) dengan Freeport-McMoRan menjadi perbincangan hangat belakangan ini di media massa....