Logo Sulselsatu

Pilkada Serentak, 7 Daerah di Sulsel Sepi Peminat Jalur Perseorangan

Asrul
Asrul

Minggu, 19 Januari 2020 16:00

Ilustrasi. (Foto/Int)
Ilustrasi. (Foto/Int)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sebanyak 12 daerah di Sulsel akan menggelar Pilkada serentak, ada 7 kabupaten yang sepi peminat di jalur perseorangan.

Buktinya kesemua daerah itu belum ada kandidat yang mengambil user Sistem Informasi Pencalonan (Silon) di KPU setempat.

7 daerah itu, Luwu Timur, Luwu Utara, Toraja Utara dan Bulukumba. Selanjutnya Barru, Soppeng dan Pangkep.

Baca Juga : Airlangga Serahkan Surat Tugas ke 10 Cakada di Sulsel

Ketua KPU Bulukumba, Kaharuddin menuturkan, sebulan sebelum penyerahan dukungan KTP ke Silon, belum ada kandidat yang mengambil user. Meskipun sebelumnya, ada beberapa nama yang pernah konsultasi jalur independen.

“Konsultasi memang ada. Tapi untuk sampai ambil akun belum. Karena kan harus masukkan mandat LO, sebelum ditindaklanjuti. Tapi ini belum ada,” kata Kahar saat dikonfirmasi, Ahad (19/1/2020).

Sementara itu, Ketua KPU Luwu Timur, Zainal juga menyampaikan sejauh ini belum ada kandidat yang mengambil user Silon. Bahkan konsultasi pun terkait jalur perseorangan juga masih sepi.

Baca Juga : PDIP Serahkan Rekomendasi ke Tomy-Makkassau dan Basli-Saiful

“Belum ada kandidat ambil user Silon. Mulai dari LO atau tim sekali pun tak ada yang datang melapor atau mendaftarkan diri atau datang konsultasi ke kami,” ucapnya.

Penulis: Asrul
Editor: Kink Kusuma Rein

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Bisnis26 November 2024 14:45
Ekspansi ke Indonesia Timur, Indosat Perkuat Jaringan Cepat di Timika
Indosat memperkuat kehadirannya di Kota Timika sebagai bagian dari upaya mendukung transformasi digital Indonesia Timur....
Makassar26 November 2024 14:45
Danny Pomanto: Kerugian Kota Makassar Berpotensi Capai Rp1 Triliun Akibat Buruknya Pengelolaan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto, mengungkapkan kekhawatirannya terkait kondisi terkini pengelolaan kota Makass...
Metropolitan26 November 2024 14:35
Pemkot Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto memimpin apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi di Tugu MNEK Pantai Losar...
Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...