Kunjungi Posko Penanggulangan Bencana, Suardi Saleh Semangati Relawan PMI

Kunjungi Posko Penanggulangan Bencana, Suardi Saleh Semangati Relawan PMI

SULSELSATU.com, BARRU – Bupati Barru Suardi Saleh berkunjung ke sejumlah wilayah yang dilanda banjir beberapa waktu lalu.

Sambil meninjau langsung beberapa kondisi tanah yang langsor atau mengalami kerusakan akibat banjir, Suardi Saleh melayani warga sekitar untuk berbincang, sekaligus mendengarkan keluh-kesahnya.

Tak hanya itu, Bupati yang dikenal tanggap dan cepat turun bergerak jika terjadi bencana, juga mendatangi Posko Penanggulangan Bencana yang diisi sejumlah relawan kemanusiaan, seperti dari Palang Merah Indonesia (PMI).

Selama hampir satu jam, Suardi Saleh mendengarkan laporan dari relawan PMI mengenai langkah penanganan yang sudah mereka lakukan, baik ikut membersihkan beberapa lokasi yang pernah dilanda banjir, maupun mendistribusikan air bersih ke warga.

Kepada para relawan kemanusiaan, Suardi Saleh menyampaikan apresiasi dan terima kasihnya atas peran dan konstribusi langsungnya membantu warga pascabencana.

“Terima kasih atas bantuan, kepedulian dan kerjasamanya. Insya Allah, apa yang kita lakukan akan bernilai ibadah,” ujar Suardi.

Di silaturahmi ini, Suardi juga menyampaikan kepada para relawan, maupun dari pihak pemerintah kabupaten, kecamatan dan desa, agar tetap menjalin koordinasi untuk tetap bersama-sama melakukan langkah penanganan.

Penulis: Asriadi Rijal
Editor: Hendra Wijaya

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga