Logo Sulselsatu

Nurdin Abdullah Tunjukkan Ruang Koordinasi KPK di Kantor Gubernur Sulsel

Asrul
Asrul

Kamis, 23 Januari 2020 17:56

Nurdin Abdullah menunjukkan ruang koordinasi APH kepada Ketua KPK Firli Bahuri. (ist)
Nurdin Abdullah menunjukkan ruang koordinasi APH kepada Ketua KPK Firli Bahuri. (ist)

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah menunjukkan ruangan koordinasi aparat penegak hukum kepada Ketua KPK Firli Bahuri.

Ruang tersebut disiapkan khusus pemprov di Kator Gubernur Sulsel. Ruangan itu digunakan untuk koordinasi dengan KPK, kejaksaan dan kepolisian.

“Ini dibuat sendiri? Ini disiapkan betul ya,” tanya Firli kepada Nurdin Abdullah saat berkunjung ke Kantor Gubernur Sulsel, Jalan Urip Sumoharjo Makassar.

Baca Juga : VIDEO: Demo Peduli Mattoanging Ricuh, Fasilitas Kantor Gubernur Sulsel Dirusak

Nurdin menjelaskan bahwa di Kantor Gubernur memang disiapkan ruang khusus untuk APH. “Iya pak ini ruang koordinasi,” ujar Nurdin.

Setelah peninjauan ruangan Firli melanjutkan pertemuan dengan seluruh bupati, wali kota, ketua DPRD, kepolisian dan kejaksaan, di ruang Pola Kantor Gubernur Sulsel.

Sekedar diketahui, ruang KPK yang berada di Kantor Gubernur dibangun melalui APBD 2019 senilai Rp1,4 miliar. Selain ruangan KPK, anggaran ini juga untuk membangun ruangan rapat dan konferensi pers.

Baca Juga : Wakil Ketua DPR RI Cak Imin Akui Penanganan Covid-19 di Gowa Efektif

Penulis: Jahir Majid
Editor: Hendra Wijaya

 

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...