Logo Sulselsatu

Pemkot Diminta Tegas Eksekusi Gudang Dalam Kota

Asrul
Asrul

Kamis, 23 Januari 2020 15:06

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar diminta untuk tegas mengeksekusi gudang yang beroperasi dalam kota.

Anggota Komisi A DPRD Kota Makassar, Azwar mengatakan, Disdag Kota Makassar mesti bertindak tegas demi kepentingan masyarakat. Jangan sampai, lambatnya eksekusi dipengaruhi faktor yang tidak fundamen.

“Kita akan usulkan pemanggilan dinas terkait. Apa alasan kenapa bisa lambat penindakan gudang dalam kota,” ucap Azwar.

Baca Juga : Gudang Dalam Kota Menjamur, Dewan Minta Pemkot Makassar Tidak Tebang Pilih

Terkait alasan anggaran belum disetujui di Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA). Kata Azwar, pihaknya tidak ingin berkomentar banyak soal hal itu sebelum mendengar langsung dinas terkait yakni Satpol PP selaku penegak Perda dan Dinas Perdagangan sebagai leading sektor.

“Kita akan dengar dulu mereka, seperti apa baru kita ambil langkah selanjutnya. Tapi, gudang ini harus pindah karena sudah jadi isu hangat,” katanya.

Diketahui, Pemkot Makassar baru menutup tiga gudang dalam kota di Kecamatan Tallo, masing-masing CV Meteor Trans, CV Majang Raya dan PT Mahameru.

Baca Juga : Penertiban Gudang Dalam Kota Lamban, Iqbal: Disdag Fokus Pemilihan PD Pasar

Sementara gudang dalam kota tercatat ada di Kecamatan Bontoala, Kecamatan Wajo, dan Kecamatan Ujung Tanah.

Editor: ANDI

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Politik26 November 2024 14:51
Tidak Dapat Undangan Mencoblos, Apakah Bisa Pakai KTP? Ini Kata KPU Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Pemungutan suara pada Pilkada Serentak 2024 digelar besok, Rabu 27 November 2024. Pemilih yang namanya tercatat di da...
Bisnis26 November 2024 14:45
Ekspansi ke Indonesia Timur, Indosat Perkuat Jaringan Cepat di Timika
Indosat memperkuat kehadirannya di Kota Timika sebagai bagian dari upaya mendukung transformasi digital Indonesia Timur....
Makassar26 November 2024 14:45
Danny Pomanto: Kerugian Kota Makassar Berpotensi Capai Rp1 Triliun Akibat Buruknya Pengelolaan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto, mengungkapkan kekhawatirannya terkait kondisi terkini pengelolaan kota Makass...
Metropolitan26 November 2024 14:35
Pemkot Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto memimpin apel Kesiapsiagaan Bencana Hidrometeorologi di Tugu MNEK Pantai Losar...