Hasil Liga Spanyol: Atasi Valladolid, Madrid Rebut Takhta Liga Spanyol
MAKASSAR – Real Madrid menang tipis 1-0 atas Real Valladolid pada pekan ke-22 Liga Spanyol di Estadio Municipal Jose Zorilla, Senin (27/1/2020) Wita.
Secara keseluruhan Madrid lebih dominan, namun rapatnya Valladolid cukup menyulitkan. Atas hasil ini, Los Blancos merebut puncak klasemen.
Gol baru didapatkan di menit ke-78 lewat Nacho Fernandez, dalam situasi yang diawali bola mati. Sampai pertandingan selesai, gol Nacho jadi satu-satunya yang tercipta.
Dengan tambahan tiga poin, plus kekalahan Barcelona dari Valencia, bikin Madrid kini memimpin Liga Spanyol. Los Merengues mengumpulkan 46 poin dari 21 laga, unggul tiga poin atas Barcelona. Sementara Valladolid ada di urutan 16.
Jalannya pertandingan
Madrid sempat mencetak gol di menit ke-12 lewat Casemiro, menyambut umpan dari tendangan bebas Toni Kroos. Tapi gol ini dianulir Video Assistant Referee (VAR) karena Casemiro offside.
Kendali permainan ada di tangan Madrid, tapi mereka kesulitan menghadapi perlawanan Valladolid di lini tengah. Sebuah kesempatan dari tendangan bebas di menit ke-29 tak cukup membahayakan Valladolid, dengan umpan Isco diamankan kiper.
Valladolid mendapatkan korner di penghujung babak pertama. Umpan lambung Michel coba diselesaikan Fernandez. Tak membuahkan apapun hingga babak pertama habis.
Madrid langsung menebar ancaman pada menit ke-51. Rodrygo Goes melepaskan tembakan melengkung dari tepi kotak penalti, yang masih bisa diamankan Jordi Masip.
Delapan menit berselang, giliran Karim Benzema mendapatkan kesempatan. Tembakannya meneruskan umpan Ferland Mendy belum terlalu membahayakan gawang Valladolid.
Peluang untuk Madrid dari tendangan bebas di menit k-63. Isco maju sebagai eksekutor dengan eksekusinya tipis melesat ke kanan gawang.
Madrid baru mendapatkan gol di menit ke-78. Umpan Kroos dari sepak pojok mulanya dihalau, tapi bola kembali kepadanya dan di kesempatan kedua tendangannya diselesaikan oleh Nacho Fernandez.
Hampir Madrid kemasukan di menit ke-85. Modric kehilangan bola dan Joaquin Fernandez melepaskan tembakan melengkung yang meluncur tipis ke samping gawang.
Valladolid mencetak gol dua menit kemudian namun dianulir. Umpan lambung dari sepak pojok dibelokkan oleh Mohammed Salisu, untuk kemudian mengarah ke Sergi Guardiola yang mengarahkan bola ke dalam gawang tapi sudah lebih dulu offside.
Tak ada lagi gol tercipta sampai laga tuntas.
Susunan pemain:
Real Valladolid: Jordi Masip; Raul Garcia, Mohammed Salisu, Kiko Olivas, Antonito; Federico San Emeterio (Miguel de la Fuente 81′), Joaquin Fernandez, Michel (Toni Suarez 58′), Ruben Alcaraz; Enes Unal (Oscar Plano 76′), Sergi Guardiola
Real Madrid: Thibaut Courtois; Nacho Fernandez, Raphael Varane, Sergio Ramos, Ferland Mendy; Luka Modric (Federico Valverde 88′), Casemiro, Toni Kroos; Rodrygo (Luka Jovic 93′), Karim Benzema, Isco (Lucas Vazquez 73′)
Editor: Hendra Wijaya
Cek berita dan artikel yang lain di Google News