Logo Sulselsatu

Risfayanti dan Adam Bakal Dilantik sebagai Legislator Sulsel 31 Januari

Asrul
Asrul

Rabu, 29 Januari 2020 10:34

Sekretaris Fraksi Gerindra DPRD Sulsel Marjono. (Sulselsatu/Asrul)
Sekretaris Fraksi Gerindra DPRD Sulsel Marjono. (Sulselsatu/Asrul)

SULSELSATU.com, MAKASSARRisfayanti Muin dan Adam Muhammad bakal dilantik sebagai anggota DPRD Sulsel periode 2019-2024 pada 31 Januari mendatang.

Ketua Badan Musyawarah (Bamus) DPRD Sulsel Marjono mengatakan, pihaknya sudah melakukan rapat dan telah disepakati secara bersama-sama oleh pimpinan.

“Keputusan rapat Bamus bahwa pelantikan calon anggota DPRD dua yang belum dilantik pada pelantikan yang lalu itu di dijadwalkan tanggal 31 Januari,” kata Marjono, Rabu (29/1/2020).

Baca Juga : Sekretariat DPRD Sulsel Tingkatkan Pelayanan Profesional Bersama DPR RI

Sekretaris Fraksi Gerindra ini menambahkan, alasan dari pelantikan Risfayanti dan Adam karena berkas keduanya sudah lengkap, bahkan SK dari Kementerian Dalam Negeri sudah ada.

“Alasannya semua dokumen persyaratan untuk pelantikan sudah terpenuhi semua, usulan KPU, surat dari gubernur, bahkan SK dari kementerian dalam negeri semua sudah lengkap sehingga ya mesti dijadwal oleh DPRD, tidak ada lagi alasan untuk tidak dijadwal,” ungkap Marjono.

Marjono mengatakan seluruh kegiatan yang ada di lingkungan parlemen, terlebih dahulu dijadwalkan dalam rapat Bamus.

Baca Juga : Ketua DPRD Sulsel Cicu Target Rampungkan AKD Pekan Depan

Diketahui, Risfayanti adalah politisi PDI Perjuangan, sementara Adam adalah kader Partai Gerindra.

Penulis: Asrul
Editor: Hendra Wijaya

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar25 November 2024 22:48
Seminar Kesehatan dan Donor Darah Meriahkan Peringatan Hari Guru di SIT Al Fatih
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Sekolah Islam Terpadu (SIT) Al Fatih memperingati dan menyemarakkan Hari Guru dirangkaikan Hari Kesehatan Nasional de...
Politik25 November 2024 22:39
Bawaslu Diminta Kawal Wilayah dari Serangan Fajar
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto, menyoroti maraknya praktik politik uang atau serangan fajar menjelang Pem...
Metropolitan25 November 2024 22:36
Tok! APBD Makassar 2025 Capai Rp5,7 Triliun
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar resmi menyepakati Anggaran ...
Hukum25 November 2024 21:36
12 Daerah Rawan di Sulsel Dapat Pengamanan Khusus untuk Pilkada 2024
SULSELSATU.com, MAKASSAR — Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah memetakan 12 daerah yang bakal menjadi perhatian khusus dalam proses pemungutan sua...