Risfayanti dan Adam Bakal Dilantik sebagai Legislator Sulsel 31 Januari

Risfayanti dan Adam Bakal Dilantik sebagai Legislator Sulsel 31 Januari

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Risfayanti Muin dan Adam Muhammad bakal dilantik sebagai anggota DPRD Sulsel periode 2019-2024 pada 31 Januari mendatang.

Ketua Badan Musyawarah (Bamus) DPRD Sulsel Marjono mengatakan, pihaknya sudah melakukan rapat dan telah disepakati secara bersama-sama oleh pimpinan.

“Keputusan rapat Bamus bahwa pelantikan calon anggota DPRD dua yang belum dilantik pada pelantikan yang lalu itu di dijadwalkan tanggal 31 Januari,” kata Marjono, Rabu (29/1/2020).

Sekretaris Fraksi Gerindra ini menambahkan, alasan dari pelantikan Risfayanti dan Adam karena berkas keduanya sudah lengkap, bahkan SK dari Kementerian Dalam Negeri sudah ada.

“Alasannya semua dokumen persyaratan untuk pelantikan sudah terpenuhi semua, usulan KPU, surat dari gubernur, bahkan SK dari kementerian dalam negeri semua sudah lengkap sehingga ya mesti dijadwal oleh DPRD, tidak ada lagi alasan untuk tidak dijadwal,” ungkap Marjono.

Marjono mengatakan seluruh kegiatan yang ada di lingkungan parlemen, terlebih dahulu dijadwalkan dalam rapat Bamus.

Diketahui, Risfayanti adalah politisi PDI Perjuangan, sementara Adam adalah kader Partai Gerindra.

Penulis: Asrul
Editor: Hendra Wijaya

 

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga