Nurdin Abdullah Nonjobkan Ratusan Pejabat Eselon III dan IV

Nurdin Abdullah Nonjobkan Ratusan Pejabat Eselon III dan IV

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah menonjobkan ratusan pejabat eselon III dan IV di lingkup Pemprov Sulsel. Hal itu merupakan imbas dari restrukturisasi Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang dilakukan Nurdin Abdullah beberapa pekan lalu.

Nurdin sendiri melakukan pengukuhan atau pelantikan terhadap ratusan pejabat eselon III dan IV di Ruang Pola Kantor Gubernur Sulsel, Jalan Urip Sumoharjo Makassar, Jumat (31/01/2020) siang tadi.

Hanya saja, dalam pengukuhan tersebut, terdapat sekitar 140 pejabat yang terbagi dari pejabat eselon III dan IV yang tidak dilantik Nurdin. Ratusan pejabat itu ‘diparkir’ Nurdin alias nonjob.

Saat dikonfirmasi, Nurdin Abdullah mengatakan, pejabat yang dinonjobkan tersebut untuk sementara dijadikan cadangan. Mereka dipersiapkan sebagai pengganti pejabat yang berkinerja buruk.

Di samping itu, ia menyebut hal itu merupakan konsekuensi dari kebijakan perampingan OPD yang dilakukan.

“Makanya kalau ada yang malas-malas langsung kita cabut, ganti. Ya memang itu konsekuensi dari perampingan, kalau tetap semua dapat berarti bukan perampingan,” kata Nurdin.

Selain itu, lanjut Nurdin, penentuan nasib pejabat yang dinonjobkan tersebut tergantung dari penghapusan pejabat nantinya.

“Nanti kita lihat, tapi kan nanti juga ada pengapusan, makanya kita tunggu itu menjadi jabatan fungsional, jadi tetap ada jabatan, kita sudah bicarakan,” ujar dia.

Penulis: Jahir Majid
Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Berita Terkait
Baca Juga