Logo Sulselsatu

Antisipasi Serangan Corona, Persib Bandung Batalkan Latihan di Luar Negeri

Asrul
Asrul

Jumat, 31 Januari 2020 14:35

istimewa
istimewa

BANDUNGPersib Bandung batal melakukan pemusatan latihan di lua negeri pasc-mewabahnya virus corona.

Jelang Liga 1 2020 yang akan sedianya digelar pada 29 Februari mendatang, Maung Bandung terus berbenah. Selain memperkuat skuat dengan tambahan pemain baru, mereka juga akan mengadakan training camp (TC) dan sejumlah laga uji coba.

Awalnya, tim asuhan Robert Alberts itu hendak melaksanakan program tersebut di Singapura dan Malaysia. Namun seiring masuknya virus corona ke dua negara tersebut, rencana itu pun akhirnya batal. Persib akhirnya memutuskan berlatih di dalam negeri saja.

Baca Juga : Persib Tatap Laga Melawan PSM Makassar Seolah Partai Final

“Kami merencanakan untuk menggelar training camp selanjutnya, melakoni laga melawan tim Singapura dan Malaysia di sana,” kata Robert, dikutip laman resmi klub, Jumat (31/1/2020).

“Itu adalah rencana awal, tapi semenjak ada kabar tentang wabah virus yang menyebar begitu cepat di dunia saat ini, kami membatalkan untuk pergi ke sana karena kami tidak ingin mengambil risiko. Kami harus melindungi para pemain dan ofisial.”

“Dokter Rafi (Ghani, dokter tim Persib) juga telah menginformasikan kepada semuanya tentang bagaimana cara menghindari virus tersebut,” sambung eks pelatih PSM Makassar itu.

Baca Juga : VIDEO: Pemain PSM Makassar Rizky Eka Optimis Menang Lawan Persib Bandung

Persib dijadwalkan akan bertemu tim asal Malaysia, Melaka United, dalam laga persahabatan yang berlangsung Sabtu (1/2/2020) besok di Stadion Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.

Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

News15 Maret 2025 09:13
Buka Puasa Bersama Media di Palu, PT Vale Perkuat Kolaborasi untuk Keberlanjutan
Sebagai bagian dari komitmen terhadap komunikasi terbuka dan keberlanjutan, PT Vale Indonesia Tbk (PT Vale) yang merupakan bagian dari grup Mining Ind...
Hukum15 Maret 2025 08:40
Pimpin Apel Virtual, Ini Sejumlah Arahan Kakanwil Kemenkum Sulsel
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Selatan (Kakanwil Kemenkum Sulsel), Andi Basmal memimpin apel sore V...
Video14 Maret 2025 23:13
VIDEO: Satu Rumah di Baraka Enrekang Hangus Terbakar
SULSELSATU.com – Kebakaran menghanguskan satu rumah di Kecamatan Baraka, Kabupaten Enrekang, Sulsel. Kejadian terjadi pada Jumat (14/3/2025) mal...
Makassar14 Maret 2025 22:16
Wakil Wali Kota Makassar Terima Kunjungan BP3MI Sulsel, Bahas Perlindungan Pekerja Migran
SULSELSATU.com MAKASSAR – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, menerima kunjungan silaturahmi Kepala Balai Pelayanan Pelindungan Pek...