SULSELSATU.com, MAKASSAR – Bawaslu Republik Indonesia menggelar Rapat Koordinasi Sumber Daya Manusia se-Indonesia Timur (Intim) di Hotel Four Points Sheraton Makassar, Senin (3/2/2020).
Ketua Bawaslu Abhan ketika membuka Rakor menegaskan, tantangan pengawasan Pilkada 2020 makin berat selain masyarakat makin cerdas dan peserta yang didampingi oleh Tim yang solid.
Baca Juga : Bupati Adnan Hadiri Apel Siaga Pengawasan Tahapan Kampanye, Harap Bawaslu Minimalisir Pelanggaran
“Oleh karena itu, pengawas harus lebih siap secara mental dan penguasaan regulasi,” katanya.
Selain Ketua Bawaslu Abhan, juga dihadiri anggota Bawaslu RI Ratna Dewi Pettalolo, Mohammad Afifuddin dan Frits Edward Siregar. Peserta Kordinator Divisi SDM Bawaslu provinsi dan kabupaten/kota yang ber-Pilkada se-Sulawesi, Papua, Kalimantan, Maluku, Maluku Utara, Bali, NTT dan NTB.
Selama Rakor dilakukan evaluasi pelaksanaan pembentukan Panwascam dan mensosialisasikan Petunjuk Teknis perekrutan Pengawas Kelurahan dan Desa dalam Pilkada 2020
Baca Juga : Bawaslu Luwu Utara Ingatkan Pejabat Jaga Netralitas Selama Pemilu 2024
Ketua Bawaslu Sulsel Arumahi menambahkan, Selasa 4 Februari besok di tempat yang sama Bawaslu RI juga melaksanakan Workshop Penanganan Pelanggaran terkait penerapan pasal 71 UU Nomor 10/2016.
“Pesertanya Kordiv Penanganan Pelanggaran Bawaslu provinsi dan kabupaten/kota se-Indonesia Timur,” ujar Arumahi.
Penulis: Asrul
Editor: Awang Darmawan
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar